31.5 C
Mataram
Jumat, 29 Maret 2024
BerandaBerita UtamaDaerah Zero Narkoba Dimulai di Dasan Cermen

Daerah Zero Narkoba Dimulai di Dasan Cermen

Direktur Narkoba Polda NTB, Kombes Pol Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf. (Inside Lombok/Nico)

Mataram (Inside Lombok) –

Direktorat Reserse Narkoba Polda NTB menargetkan daerah zero narkoba bisa tercipta di NTB. Untuk itu, Kelurahan Dasan Cermen Kota Mataram dipilih menjadi lokasi penerapan program gabungan Kampung Sehat dan Kampung Tangguh Anti Narkoba menjadi Desa Bersih Narkoba (Bersinar).

Direktur Narkoba Polda NTB, Kombes Pol Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf menyebut ketika upaya pemberantasan narkotika dikelola dengan baik, maka upaya tersebut dipastikan membuahkan hasil. Terutama dengan dukungan dari Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kota, Aparat Keamanan, BNN, dan masyarakat setempat.

Dasan Cermen sendiri dipilih lantaran di kelurahan tersebut sampai hari ini tidak ditemukan kegiatan peredaran narkoba. “Kita sudah punya contoh (daerah zero narkoba) ini di Dasan Cermen,” kata Helmi.

- Advertisement -

Selain itu, pihaknya mengajak seluruh aparat kepolisian, BNN, pemerintah, dan lapisan masyarakat lainnya sama-sama meyakini bahwa narkoba adalah musuh bersama, serta yakin dan percaya bahwa akan mampu untuk menuntaskan masalah narkoba.

Ditegaskan Helmi, kolaborasi adalah kunci untuk menciptakan daerah zero narkoba. “Kalo kegiatan ini bisa diterapkan di tempat lain (selain Dasan Cermen), maka nanti jaringan narkoba akan susah masuk,” tandasnya. (nco)

- Advertisement -

Berita Populer