29.5 C
Mataram
Kamis, 18 April 2024
BerandaBerita UtamaGen Z Turun Tangan Bersihkan Drainase di Dasan Lekong Lotim

Gen Z Turun Tangan Bersihkan Drainase di Dasan Lekong Lotim

Lombok Timur (Inside Lombok) – Hujan deras melanda sebagian wilayah Lombok Timur (Lotim) pada Senin (18/01) pukul 14.15 wita. Ini menyebabkan drainase di wilayah Desa Dasan Lekong, Kecamatan Sukamulia meluap. Namun demikian ada pemandangan menarik, Anak-anak generasi Z di kampung ini turun membersihkan drainase.

Terlihat delapan orang anak itu bersemangat membantu agar saluran air berjalan lancar. Dua anak turun langsung ke drainase tersebut dengan membawa kayu. Sedangkan, orang dewasa yang melihat aksi mereka hanya berdiam diri sembari meminta anak-anak untuk membersihkan saluran air yang meluap di depan rumahnya.

“Aran jak kami kanak pasu (namanya juga kami ini anak rajin, red),” ujar salah satu anak sambil bercanda.

Mereka mengaku ikhlas membersihkan drainase itu. Mereka juga khawatir rumah air hujan menggenangi rumah warga.

- Advertisement -

Diketahui saat ini sudah memasuki musim hujan. Hampir semua wilayah di Pulau Lombok mengalami hujan. Mulai dari hujan ringan, sedang hingga hujan lebat.

Masyarakat diharapkan untuk membersihkan saluran drainase di sekitar rumahnya. Sehingga meminimalisir adanya genangan air saat hujan deras.

- Advertisement -

Berita Populer