30.5 C
Mataram
Jumat, 29 Maret 2024
BerandaBerita UtamaSekda Ingatkan 12 Pejabat Fungsional yang Baru Dilantik Agar Bersungguh-sungguh

Sekda Ingatkan 12 Pejabat Fungsional yang Baru Dilantik Agar Bersungguh-sungguh

Mataram (Inside Lombok) – Sekretaris Daerah (Sekda) Nusa Tenggara Barat (NTB), Rosiady Sayuti, melantik dan mengambil sumpah 12 orang yang menerima jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Provinsi NTB, Selasa (30/04/2019), di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB.

Dalam sambutannya, Rosiady mengucapkan selamat kepada 12 pejabat fungsional yang dilantik dan sangat mengapresiasi semangat dan tanggungjawab yang akan didedikasikan kepada berjalannya proses pemerintahan.

“Ilmu-ilmu beliau tentu akan lebih banyak dan dapat di share (bagikan, Red) ke teman-teman yang menjadi generasi selanjutnya dalam kancah per-ASN-an (pegawai negeri, Red)” ujar Rosiady.

Diakhir sambutannya, Rosiady berpesan agar dimanapun para ASN tersebut ditempatkan agar tetap bersungguh-sungguh serta selalu memohon bantuan dan petujuk kepada Tuhan.

- Advertisement -

“Orang lain lain akan menilai kita, apakah kita orang yang memang pantas diberikan apresiasi atau sebaliknya” pungkas Rosiady.

12 pejabat fungsional itu sendiri terdiri dari 3 orang Widyaswara Ahli Utama dan 2 orang Widyaswara Ahli Madya di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) NTB, 2 orang Arsiparis Ahli Pertama di Dinas Perdangangan NTB dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kependudukan Pencatatan Sipil NTB, 2 orang Arsiparis Ahli Muda di Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah NTB dan Badan Kepegawaian Daerah NTB, 1 orang Dokter Ahli Pertama di Dinas Kesehatan NTB, 1 orang Perencana Ahli Pertama di Dinas Perhubungan NTB, serta 1 orang Pranata Komputer Pertama di Dinas Kesehatan Provinsi NTB.

Turut hadir dalam pelantikan tersebut Kepala BAPPEDA NTB, Kepala Inspektorat dan Kepala OPD lainnya di lingkup Pemerintah Provinsi NTB.

- Advertisement -

Berita Populer