28.5 C
Mataram
Jumat, 4 Oktober 2024
BerandaDaerahNTBBang Zul dan TGB Kedapatan Nonton MotoGP Bareng, Berbaur dengan Penonton di...

Bang Zul dan TGB Kedapatan Nonton MotoGP Bareng, Berbaur dengan Penonton di Grandstand A

Mataram (Inside Lombok) – Mantan Gubernur NTB 2018-2023, Zulkieflimansyah kembali pamer kedekatan dengan Gubernur NTB 2008-2018 Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi. Kali ini keduanya tertangkap kamera bersama-sama menonton MotoGP Mandalika 2024 dan berbaur dengan masyarakat di tribun penonton.

Dari foto yang beredar, Zul dan TGB duduk bersebelahan di Tribun Premium Grandstand A Sirkuit Mandalika, Minggu (29/9/2024) siang. Keduanya juga sempat melemparkan salam dua jari di tengah-tengah penonton MotoGP Mandalika.

Selain menonton MotoGP Mandalika, keduanya juga sempat dimintai berfoto bersama oleh sejumlah masyarakat dan mengunjungi stan UMKM yang berjualan di sekitar sirkuit. Dalam kesempatan itu, TGB juga sempat ditanya terkait arah dukungannya dalam pilkada NTB tahun ini. Namun pertanyaan itu justru dijawab dengan pertanyaan lainnya.

“Masa nggak paham? Ya masa ndak paham,” ujar TGB sembari berjalan bersama Zul.

- Advertisement -

TGB kemudian meminta Zul menjawab langsung pertanyaan perihal dukungan dirinya tersebut. “Tanya Zul deh. Zul gimana Zul?” seloroh TGB.

Sementara itu, Zul mengungkapkan dirinya dan TGB hanya kebetulan menonton ajang balap internasional itu di tribun yang sama. Ia mengklaim kebersamaannya dengan adik Sitti Rohmi Djalilah itu tak terkait kampanye atau dukung mendukung dalam Pilkada Serentak.

“Kebetulan kami nonton bareng saja,” kata Zul saat dikonfirmasi, Minggu sore.

Menurut Zul, TGB sempat berbisik kepada dirinya saat menonton balapan di Sirkuit Mandalika. Politikus PKS itu mengaku sangat bergembira melihat antusias masyarakat menonton Marc Marquez dkk beradu cepat di sirkuit yang berlokasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika itu.

“TGB yang kebetulan bersama menonton berbisik pada saya, ‘Alhamdulillah ramai sekali ya. Lihat sebagian besar penontonnya kini berasal dari luar negeri dan dari luar NTB’,” kata Zul menirukan ucapan TGB. (r)

- Advertisement -

Berita Populer