25.5 C
Mataram
Kamis, 25 April 2024
BerandaOlahragaAtlet NTB Sumbang 5 Emas, 1 Perak dan Perunggu di SEA Games...

Atlet NTB Sumbang 5 Emas, 1 Perak dan Perunggu di SEA Games 2019

Mataram (Inside Lombok) – Sejumlah atlet dari Nusa Tenggara Barat (NTB) berhasil menyumbangkan medali untuk Indonesia pada ajang SEA Games 2019 di Manila, Filipina. Sejauh ini sejumlah atlet NTB telah meraih 5 medali emas, 1 perak, dan 1 perunggu.

Danangsyah Yudistira Pribadi, salah satu Timnas Voli Pantai Putra dari NTB memperoleh medali emas di Subic Court Tennis, Filipina pada Jumat lalu (06/12/2019). Danangsyah bersama pasangannya Gilang Ramadhan mengalahkan tim dari Thailand Inkiew Nuttanon/Padsawud Sedtawat dengan skor 21-17, 21-13.

Sementara itu, keempat atlet Timnas Voli Pantai Putri terbagi dalam dua tim. Tim INA1 Dhita Juliana/Putu Dini Jasita Utami dan tim INA2 Desi Ratnasari/Allysah Mutakharah mendapatkan medali perak dengan menduduki urutan kedua.

Selain itu, Ahmad Zigi Zaresta Yuda, atlet karate asal Lombok Barat berhasil sumbangkan medali emas pada SEA Games 2019 yang berlangsung di World Trade Center (WTC) Pasay City, Metro Manila, Sabtu (07/12/2019). Zigi meraih catatan total 25,06 poin di kategori Men’s Individual Kata.

- Advertisement -

Selanjutnya, atlet muda Ahmad Rifqi Mukhlisin cabor Menembak juga meraih emas bersama Athaya Hadika Aubrey Rasendriya setelah mengungguli nomor metalic silhouette di Philipines Mariner Shooting Ranger, Manila, pada hari Minggu (08/12/2019). Rifqi Mukhlisin berhasil mencetak poin tertinggi 35 (9, 9, 7, 10).

Disusul dengan atlet asal Sumbawa, Sapwaturrahman turut menyumbangkan medali emas untuk Indonesia di cabang olahraga Atletik yang bertanding di nomor Men’s Long Jump. Sapwaturrahman berhasil melompat sejauh 8,03 meter dan tercatat sebagai jarak lompatan terbaik dalam turnamen ini.

Atlet cabor Selancar asal Dompu, Hairil Anwar juga memperoleh medali emas yang ke-61 setelah berhasil bertarung dalam nomor Men’s Shortboard pada tanggal 8 Desember 2019. Saat final, Hairil Anwar mengalahkan atlet Indonesia lain yang akhirnya mendapatkan medali perak.

Tak hanya itu, salah satu pasangan bulu tangkis ganda putra Indonesia Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira berasal dari Lombok Timur bersama Ade Yusuf Santoso mempersembahkan medali perunggu setelah menerima kekalahan dari Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia pada babak semifinal di Muntinlupa Sports Complex, Filipina pada 8 Desember kemarin.

Masih ada beberapa atlet NTB lainnya yang akan menghadapi pertandingan final pada multi-sport event SEA Games 2019 ini, sehingga tak menutup kemungkinan akan menambah pundi-pundi emas untuk Indonesia.

- Advertisement -

Berita Populer