30.5 C
Mataram
Jumat, 29 Maret 2024
BerandaPendidikanDisdik Loteng Siapkan Data Guru dan Siswa Penerima Kuota Gratis

Disdik Loteng Siapkan Data Guru dan Siswa Penerima Kuota Gratis

Lombok Tengah (Inside Lombok)- Dinas Pendidikan Kabupaten Lombok Tengah sedang menginventarisir data siswa dan guru yang akan mendapatkan jatah kuota internet dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

“Itu sedang inventarisir siswa dan guru”,kata Kepala Dinas Pendidikan Lombok Tengah (Loteng), H. Sumum, Senin (31/8/2020) di Kantor DPRD Loteng.

Semula batas pengumpulan data guru dan siswa yang akan memperoleh kuota internet ini adalah Senin (31/8/2020) ini. Namun diperpanjang hingga 11 September.

Dia menerangkan, Kemendikbud menganggarkan Rp9 triliun untuk membantu kegiatan pembelajaran jarak jauh selama 3 sampai 4 bulan ke depan untuk siswa, mahasiswa, guru dan dosen.

- Advertisement -

“Ini langsung ditangani Kemendikbud”,jelas Sumum.

Untuk siswa, besaran kuota yang akan diterima yakni 35 GB. Sedangkan guru mendapatkan kuota 42 GB. Semua siswa jenjang SMP dan SD diklaim akan dapat kuota tersebut. “Yang TK/PAUD tidak dapat”,katanya.

Sementara guru, baik PNS maupun honorer juga diklaim akan dapat bantuan kuota tersebut asalkan terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

“Semua yang terdaftar di Dapodik bisa dapat”, imbuhnya.

Kuota internet ini rencananya akan diberikan akhir September nanti setelah data penerima diserahkan pihaknya ke pusat.

Adapun terkait dengan pembelajaran tatap muka, diharapkan bisa dimulai awal bulan depan. “Kita sedang minta persetujuan kepada tim Gugus Tugas Covid-19. Kalau tidak awal bulan ini mudahan awal bulan depan”,katanya.

Saat ini pihak sekolah sedang mempersiapkan sarana prasarana pencegahan Covid-19 di sekolah. “Kita tunggu persiapan. Karena sekarang saja kan bertambah kasus Covid-19”, ujarnya.

- Advertisement -

Berita Populer