25.5 C
Mataram
Kamis, 25 April 2024
BerandaPolitikLima Bapaslon Pilkada Loteng Belum Aman

Lima Bapaslon Pilkada Loteng Belum Aman

Lombok Tengah (Inside Lombok)- Sebanyak lima bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah dinyatakan memenuhi syarat saat mendaftar sehingga bisa melaju ke tahap berikutnya.

“Lima pasangan Bapaslon diterima (pendaftarannya)”,kata komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Tengah, Alimudin Sukri, Senin (7/9/2020) di Praya.

Lima bapaslon yang diterima, yakni empat dari jalur partai politik, yakni pasangan Lale-Sumum, Pathul-Nursiah, Ziadi-Aswatara dan Masrun-Habib. Kemudian satu pasangan dari jalur perseorangan yakni Saswadi-Dahrun.

Meski pendaftarannya diterima, namun ke lima bapaslon ini belum dinyatakan aman sebelum ditetapkan sebagai pasangan calon. Karena ada beberapa proses yang harus dilalui dulu yang menentukan mereka bisa maju jadi calon kepala daerah atau tidak.

- Advertisement -

Beberapa proses yang harus dilewati, di antaranya adalah pemeriksaan kesehatan jasmani maupun rohani pada tanggal 4-11 September.

Kalau dalam pemeriksaan kesehatan Bapaslon dinyatakan tidak dianggap sehat, maka yang bersangkutan harus diganti.

“Hasil kesehatan sangat menentukan. Kalau misalnya dari kesehatan itu tidak dianggap sehat secara jasmani dan rohani maka dia diganti. Ada mekanismenya di mereka (parpol)”, katanya.

Dikatakan, banyak item kesehatan yang akan diperiksa, di antaranya adalah bebas dari narkoba. Pemeriksaan kesehatan akan dilakukan di RSUD Provinsi NTB. “Karena aturannya itu harus rumah sakit kelas A atau B”,ujarnya.

Setelah dinyatakan sehat secara jasmani dan rohani, penetapan pasangan calon akan dilaksanakan pada tanggal 23 September.

“Setelah itu pencabutan nomor urut 24 September. Sehari setelah penetapan”,katanya.

- Advertisement -

Berita Populer