25.5 C
Mataram
Selasa, 26 November 2024
BerandaBerita UtamaBelum Capai Herd Immunity, Lotim Masuk PPKM Level Tiga

Belum Capai Herd Immunity, Lotim Masuk PPKM Level Tiga

Lombok Timur (Inside Lombok) -Kabupaten Lombok Timur kembali masuk zona PPKM level 3. Hal tersebut dikarenakan capaian vaksinasi yang masih di bawah 70 persen, atau belum mencapai target herd immunity.

Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Lotim, H Pathurrahman mengatakan Lotim masuk PPKM level 3 bukan disebabkan adanya lonjakan kasus Covid-19. Melainkan karena masih belum tercapainya target vaksinasi.

“Status level 3 itu kita dapat akibat bertambahnya indikator penilaian Covid-19, yakni terkait dengan capaian vaksin. Sementara vaksinasi kita di Lotim belum mencapai target,” jelas Pathurrahman kepada Inside Lombok, Selasa (02/11/2021).

Adapun capaian vaksinasi di Lotim pet tanggal 31 Oktober 2021 yakni 61,78 persen untuk dosis pertama, dan 9 persen untuk dosis kedua. “Untuk itu kita butuh ikhtiar dan kerjasama semua pihak dalam mengejar target herd immunity,” katanya.

Terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Lotim, M Juaini Taofik mengatakan indikator penetapan status level PPKM pada saat ini bertambah menjadi tiga indikator dan sebelumnya hanya dua indikator. Adapun indikator yang dimaksud antara lain transmisi lokal, respon kapasitas, dan capaian vaksinasi.

“Sejak satu bulan lalu sudah ditambah indikatornya, yakni cakupan vaksinasi. Sementara dua indikator lainnya kita sudah memadai semua,” ujarnya.

Untuk mengejar target capaian tersebut, Pemkab Lotim akan terus melaksanakan vaksinasi setiap hari jika stok vaksin masih tersedia. Posyandu keluarga juga akan dilibatkan dalam melaksanakan vaksinasi di tingkat dusun. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer