26.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaBerita UtamaRibuan Rumah di Lombok Tengah Ditempeli Stiker "Kami Keluarga Miskin Penerima Bansos"

Ribuan Rumah di Lombok Tengah Ditempeli Stiker “Kami Keluarga Miskin Penerima Bansos”

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Dinas Sosial Kabupaten Lombok Tengah telah selesai menempel stiker di rumah keluarga penerima manfaat (KPM) bantuan sosial (bansos) sejak akhir tahun 2021 lalu.

Kepala Dinas Sosial Lombok Tengah, Lalu Muliardi Yunus, Senin (3/1/2022) mengatakan, stiker bertuliskan “kami keluarga miskin penerima bansos sembako dan PKH” tersebut ditempel di ribuan rumah KPM. Hanya saja, jumlah rumah yang ditempeli masih jauh lebih sedikit daripada yang belum ditempeli.

“Karena kemarin anggaran terbatas. Baru ribuan yang ditempeli dari seratusan ribu KPM. Insyaalloh tahun ini akan ada lagi pengadaan stiker,” ujarnya.

Dia menegaskan, stiker tersebut tidak boleh dicabut oleh KPM. Kalau itu dilakukan, maka Dinas Sosial mengancam akan menghentikan penyaluran bantuan bagi KPM yang bersangkutan. Pihaknya akan tetap memantau untuk melihat apakah stiker tersebut tetap utuh di tiap rumah atau tidak.

“Kalau stikernya dicabut, nanti akan kita cabut dia sebagai penerima bansos. Tidak akan dapat lagi,” cetusnya.

Dijelaskan Muliardi, tujuan penempelan stiker tersebut adalah membuat KPM yang sudah sejahtera bisa merasa malu dan berhenti menjadi KPM secara sukarela, seperti yang terjadi di beberapa daerah lain. Akan tetapi, sampai saat ini belum ada satupun KPM di Lombok Tengah yang mengundurkan diri dari penerima bansos tersebut.

“Memang tujuannya yang sudah sejahtera ini bisa keluar sendiri jadi penerima. Tapi sampai sekarang tidak ada yang mengundurkan diri. Mungkin itu artinya bansos sudah tepat sasaran,” imbuhnya. (irs)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer