33.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaBerita UtamaJamin Keamanan, Dikes Lotim Minta Orang Tua Izinkan Anak Terima Vaksinasi Covid

Jamin Keamanan, Dikes Lotim Minta Orang Tua Izinkan Anak Terima Vaksinasi Covid

Lombok Timur (Inside Lombok) – Vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun dibutuhkan untuk memberi perlindungan. Terlebih anak dengan kelompok usia tersebut masih rentan terjangkit virus. Sayangnya, masih banyak orang tua yang tidak bersedia atau memberi izin anaknya untuk divaksin.

Untuk itu, dalam pelaksanaan vaksinasi anak, Dinas Kesehatan (Dikes) Lotim meminta orang tua untuk tidak takut bila anaknya divaksinasi. “Kita sudah bersepakat dengan stakeholder terkait untuk memberikan edukasi lebih kepada orang tua agar ia bersedia anaknya divaksinasi,” jelas Kepala Dikes Lotim, H Pathurrahman saat ditemui awak media, Senin (24/01).

Kondisi tersebut diakui Pathurrahman menjadi salah satu faktor penghambat laju vaksinasi anak di Lotim. Dari target 100 persen vaksinasi anak, saat ini progresnya baru mencapai 56,92 persen.

“Kita harapkan agar para orang tua tak takut bila anaknya divaksinasi, karena itu upaya pemerintah dalam memberikan perlindungan bagi usia rentan,” jelasnya.

Selain itu, Pathurrahman juga membantah adanya penyertaan surat persetujuan vaksinasi yang ditujukan kepada orang tua atau wali murid berdasarkan perintah dari Pemkab Lotim. Pasalnya, program tersebut merupakan kebijakan Pemerintah Pusat.

“Tidak ada itu, karena itu program nasional,” pungkasnya.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer