28.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaBerita UtamaPembangunan Sirkuit Motocross di Desa Lantan Ditarget Rampung Usai Lebaran

Pembangunan Sirkuit Motocross di Desa Lantan Ditarget Rampung Usai Lebaran

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) akan segera memulai pembangunan sirkuit Motocross di Desa Lantan Batukliang Utara (BKU), Loteng. Bupati Loteng H. L. Pathul Bahri mengatakan pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan untuk memulai pembangun sirkuit tersebut.

“Masyarakat sudah mulai bersih-bersih lokasi, Insyaallah satu minggu ke depan kita akan turunkan alat-alat berat,” ujar Bupati saat ditemui di Aula Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 1 Loteng, Selasa (22/3/22).

Ia menjelaskan pembangunan sirkuit motocross di Batukliang Utara merupakan upaya menyeimbangkan pembangunan antara wilayah selatan dan utara Loteng. “Di selatan ada KEK Mandalika, Pelabuhan ikan Nusantara, di utara ada motocross,” ujarnya

Pemantapan lokasi disebut Pathul masih dalam proses, sehingga pembangunan ditargetkan rampung setelah lebaran Mei 2022 mendatang. “Bulan puasa tetap akan kita kerjakan, supaya setelah lebaran bisa kita manfaatkan,” ujarnya.

Ia menceritakan pembangunan ini sebagai langkah antisipasi pergelaran motocross yang akan diselenggarakan tahun ini. Lebih lanjut Pathul menegaskan event motocross yang akan digelar di Loteng berbeda dengan MXGP yang akan digelar di Samota, Sumbawa Besar.

“Beda dengan yang di Sumbawa, itu MXGP, tapi kalau kita motocross,” tegasnya. Terkait dana pengerjaannya, Pathul tidak menjelaskan lebih lanjut.

Pihaknya disebut masih memikirkan seperti apa ke depannya. Namun pengerjaan tetap akan dilaksanakan. “Nanti kita pikirkan itu soal (dana),” tutupnya singkat. (fhr)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer