25.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaLombok TengahWarga Jelantik Digegerkan Penemuan Bayi di Depan Rumah Warga

Warga Jelantik Digegerkan Penemuan Bayi di Depan Rumah Warga

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Warga Desa Jelantik, Kecamatan Jonggat, Lombok Tengah (Loteng) dihebohkan dengan penemuan bayi, Selasa (4/4). Bayi itu ditemukan tergeletak di depan pintu rumah salah seorang warga atas nama Habibah.

Kapolsek Jonggat, AKP Bambang Sutrisno mengatakan penemuan bayi itu bermula saat pemilik rumah yang hendak keluar. Ia sontak kaget dan terkejut melihat bayi yang diletakkan persis di depan pintu rumahnya.

“Pemilik rumah mengaku kaget saat melihat ada bayi yang terbungkus dengan kain di depan pintu rumahnya,” ujarnya saat dikonfirmasi Inside Lombok, Selasa (4/4/2023).

Kapolsek menjelaskan, pemilik rumah langsung melaporkan penemuan itu kepada Kepala Dusun dan Babinsa. Setelah itu bayi tersebut langsung dibawa ke puskesmas terdekat dari lokasi kejadian.

“Setelah semuanya di TKP bayi itu bersama-sama di bawa ke Puskesmas Ubung untuk mendapatkan perawatan,” kata Bambang.

Setelah diperiksa oleh dokter yang bertugas di Puskesmas Ubung, bayi tersebut dinyatakan dalam kondisi yang lemah dan harus dirujuk ke RSUD Praya. “Kondisinya lemah sehingga harus dirujuk ke RSUD Praya,” tuturnya.

Sementara itu, kata Bambang, berdasarkan keterangan dokter bayi dengan jenis kelamin laki-laki dengan berat badan 1,5 kilogram, panjang 41 centimeter, lingkar kepala 28 centimeter.

Pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap pelaku pembuangan bayi tersebut. “Pelaku pembuangan bayi itu masih dalam proses penyelidikan oleh pihak Kepolisian,” pungkasnya. (fhr)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer