25.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaLombok TimurAtasi Dampak Kekeringan, BPBD Lotim Salurkan Ratusan Liter Air Bersih

Atasi Dampak Kekeringan, BPBD Lotim Salurkan Ratusan Liter Air Bersih

Lombok Timur (Inside Lombok) – Dalam mengatasi dampak kekeringan yang terjadi di Kabupaten Lombok Timur, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lombok Timur sampai saat ini terus melakukan penyaluran ke wilayah terdampak.

Kepala BPBD Lombok Timur, Lalu Muliyadi mengatakan bahwa penyaluran sampai saat ini sudah disalurkan ratusan tangki air bersih ke wilayah terdampak, hal itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. “Sampai saat ini sudah 304 tangki yang kita Salurkan ke wilayah terdampak,” terangnya, Rabu. (04/10/2023).

Adapun dari 304 tangki yang telah disalurkan, sebanyak 206 tangki disalurkan ke wilayah yang paling terdampak seperti Kecamatan Jerowaru. Kecamatan tersebut memang sudah menjadi langganan kekeringan setiap tahunnya dengan dampak yang paling parah. “Per 3 Oktober 2023 sebanyak 206 tangki disalurkan untuk Kecamatan Jerowaru,” katanya.

Dikatakan Muliyadi, sampai saat ini pihaknya terus melakukan pendistribusian untuk kebutuhan air bersih masyarakat terdampak. Terdapat armada sendiri yang dikerahkan untuk penyaluran air bersih sebanyak 15 unit dari BPBD dan OPD terkait. “15 Armada standby setiap hari,” tuturnya.

Untuk wilayah yang paling parah terdampak kekeringan sendiri disalurkan air bersih setiap hari seperti Kecamatan Jerowaru dan Keruak sebanyak 10 sampai 12 tangki, sementara wilayah lainnya penyaluran dilakukan dengan jarak per satu hari. “2 kecamatan khususnya Keruak dan Jerowaru kita salurkan tiap hari 10 s/d 12 tangki, sedangkan kecamatan lainnya berjarak 1 hari tergantung kondisi juga,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer