27.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaLombok BaratAda Warga Lobar Ditangkap Densus 88, Bupati Serahkan Penanganan ke Pihak Berwajib

Ada Warga Lobar Ditangkap Densus 88, Bupati Serahkan Penanganan ke Pihak Berwajib

Lombok Barat (Inside Lombok) – Tiga warga Lombok Barat (Lobar) ditangkap Densus 88 Anti Teror pada Senin (23/10) awal pekan ini, lantaran diduga masuk dalam jaringan teroris. Menanggapi adanya penangkapan itu, Bupati Lobar, Fauzan Khalid menyatakan pihaknya akan menyerahkan segala prosesnya kepada pihak yang berwenang.

Meski begitu, Fauzan seolah tidak percaya dan menyebut penangkapan terduga teroris baru pertama kali terjadi di Lobar. “Belum pernah ada kejadian semacam ini (di Lobar). Ke depan semua hal yang berkaitan dengan itu (dugaan keberadaan teroris) harus kita serahkan ke kepolisian,” jelasnya saat dimintai tanggapan, Selasa (24/10/2023).

Menurutnya, penangkapan dan penggeledahan yang dilakukan oleh tim Densus 88 tentu tidak dilakukan begitu saja. “Kita yakin juga mereka (Densus 88) punya data lengkap dalam konteks ini, termasuk bagaimana cara menyelesaikannya, dan saya rasa ada perundang-undangannya,” jelas dia.

Fauzan pun mengimbau masyarakat Lobar untuk melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan di lingkungan mereka kepada pihak aparat. Saat disinggung apakah penangkapan terduga teroris itu juga turut menjadi pembahasan dalam rapat Forkopimda Lobar, ia mengaku persoalan itu tidak masuk dalam agenda rapat, tapi informasi terkait hal itu tetap diinformasikan.

“Hanya sifatnya informasi saja, karena ini bukan kewenangan kita (pemda). Kita hanya update informasi dari Dandim 1606/Mataram dan Kapolres Lobar terkait perkembangan terkini sebagai langkah antisipasi apa yang harus kita dilakukan,” pungkas Fauzan. (yud)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer