32.5 C
Mataram
Senin, 30 September 2024
BerandaDaerahNTBBasarnas Tangani 58 Kejadian Membahayakan Manusia Sepanjang Tahun 2023

Basarnas Tangani 58 Kejadian Membahayakan Manusia Sepanjang Tahun 2023

Lombok Barat (Inside Lombok) – Sepanjang tahun 2023, Basarnas Mataram telah menangani sebanyak 58 kejadian membahayakan manusia. Yang didominasi orang tenggelam di pantai dan terbawa arus sungai.

“Dari kejadian 58 ini jenis kejadian itu kondisi membahayakan manusia. Seperti tenggelam, terbawa arus, ada nelayan yang jatuh dan mati mesin,” terang Kepala Kantor SAR Mataram, Lalu Wahyu Efendi, yang dikonfirmasi akhir tahun 2023 kemarin.

Dari data kasus tersebut, kata dia, hanya ada satu kasus tenggelam di air terjun yang ditangani. Yakni korban yang tenggelam di Air Terjun Tibu Sedalem, di kawasan hutan lindung, Sesaot. Dan sempat menghebohkan masyarakat karena saat kejadian dilaporkan tidak sedang terjadi hujan dan tidak terjadi peningkatan volume air di lokasi kejadian. Korban pun berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dan tenggelam di kedalaman 3 meter, setelah sehari setelah dilaporkan hilang.

“Kasus yang banyak terjadi di tahun 2023, paling banyak itu di pantai, seperti pemancing yang terbawa arus, wisatawan yang mandi terbawa arus. Dan ada yang hanyut terbawa air bah,” jelasnya. Dari puluhan laporan kondisi membahayakan manusia yang ditangani Basarnas di tahun 2023 lalu. Diakuinya rata-rata ada korban jiwa yang meninggal dunia. (yud)

- Advertisement -


Berita Populer