32.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaPariwisataPemandian Terang Kuning di Loteng Tawarkan Sensasi Berendam di Air Kandungan Mineral...

Pemandian Terang Kuning di Loteng Tawarkan Sensasi Berendam di Air Kandungan Mineral Tinggi

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Pemandian Terang Kuning menjadi salah satu objek wisata yang bisa dikunjungi di Desa Aik Bukak, Kecamatan Batukliang Utara, Lombok Tengah (Loteng). Selain melihat lanskap alam dengan pemandangan hamparan persawahan yang luas dan indah, pemandian ini juga menawarkan kolam terapi dengan kandungan mineral yang tinggi. Sejumlah fasilitas pun sudah tersedia untuk memanjakan pengunjung.

Kepala Desa Aik Bukak, Hamdan mengatakan kolam terapi yang diklaim memiliki kandungan mineral tinggi itu dipercaya berkhasiat membuat siapapun yang berendam di lokasi itu menjadi lebih sehat. “Airnya itu bukan abal-abal ya. Itu sudah dilakukan pengujian di laboratorium di Bali, dan airnya mengandung mineral tinggi,” katanya pekan kemarin.

Dikatakan, para pengunjung yang hendak berendam di kolam terapi itu disarankan untuk turun dengan perlahan dengan merendam kaki terlebih dahulu. “Jangan langsung lompat ke kolamnya, karena airnya langsung menyerap dalam tubuh. Rendam kaki dulu beberapa menit, baru berendam,” imbuhnya.

Pemandian Terang Kuning saat ini juga memiliki tiga kamar villa dan dua buah gazebo tempat menikmati liburan. Selain itu, ada juga camping ground yang bisa digunakan pengunjung untuk berkemah. “Camping ground biayanya Rp25 ribu per orang, kalau untuk penyewaan kamar villa itu Rp250 ribu per malam. Itu bisa menampung 10 orang,” tandasnya. (fhr)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer