27.5 C
Mataram
Jumat, 1 November 2024
BerandaKriminalPolres Loteng Amankan Dua Orang Pelaku Curanmor di Janapria

Polres Loteng Amankan Dua Orang Pelaku Curanmor di Janapria

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Sat Reskrim Polres Lombok Tengah (Loteng) mengamankan dua orang pelaku spesialis pencurian kendaraan bermotor inisial RRS (28) dan A (48). Keduanya melakukan aksinya di Desa Langko, Kecamatan Janapria, Senin (29/7).

Kasat Reskrim Polres Loteng, Luk Luk il Maqnun menjelaskan kedua pelaku diamankan di rumah masing-masing tanpa perlawanan. Sebelumnya, pihaknya telah melakukan penyelidikan dan meminta keterangan para saksi. “Untuk pelaku RRS kita amankan di rumahnya di Kecamatan Praya Timur sedangkan pelaku A di Kecamatan Janapria,” ujarnya, Selasa (30/9).

Dituturkan, kronologis kejadian bahwa pada Senin (29/7) lalu korban atas nama M. Wildan memarkirkan sepeda motornya di parkiran Alfamart dan hendak berbelanja. “Saat korban usai berbelanja korban sudah tidak menemukan kendaraannya,” lanjutnya.

Atas kejadian itu, korban langsung melapor ke Polres Loteng. Setelah dilakukan pengungkapan, modus pelaku adalah dengan merusak kunci sepeda motor korban menggunakan kunci T. “Saat ini kedua pelaku diamankan di Mapolres Loteng untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” tandasnya. (fhr)

- Advertisement -

Berita Populer