28.5 C
Mataram
Kamis, 7 November 2024
BerandaBerita UtamaPunya Nilai Jual Tinggi, Petani KLU Kembangkan Tanaman Kacang Sacha Inchi

Punya Nilai Jual Tinggi, Petani KLU Kembangkan Tanaman Kacang Sacha Inchi

Lombok Utara (Inside Lombok) – Tanaman kacang sacha inchi merupakan tanaman yang memiliki daya jual tinggi, karena mempunyai sejuta manfaat. Pada saat ini sacha inchi telah dibudidayakan di China, Malaysia, Thailand, dan belum lama ini di Indonesia. Kini petani di Kabupaten Lombok Utara (KLU) pun mulai menggeluti budidaya tanaman ini.

Sosialisasi budidaya tanaman kacang sacha inchi se-Pulau Lombok bertempat di Dusun Gelumpang Sanyar, Desa Rempek, Kecamatan Gangga pun dilakukan. Harapannya pengembangan tanaman ini dapat memberikan kemakmuran masyarakat KLU.

“Ini bagian dari ikhtiar kita bersama untuk memanfaatkan setiap jengkal lahan yang kita miliki. Dengan mampu tumbuhnya tanaman kacang sacha inchi, meyakinkan bahwa tanah KLU ini subur dan segala jenis tanaman dapat dikembangkan,” ujar Bupati KLU, Djohan Sjamsu, Kamis (22/8).

Kepala DKPPP KLU, Tresnahadi menambahkan dengan adanya kerja sama bersama dengan perusahaan untuk penyerapan hasil panen tanaman kacang sacha inchi memberikan angin segar bagi petani. Para petani di KLU yang telah menanam sacha inchi ketika masa panen dapat menjual di PT Ukhuwah Nusantara yang berada di KLU.

- Advertisement -

“Sesuai dengan isi kontrak yang disepakati bersama antar PT Ukhuwah Nusantara dengan CV Tani Makmur Sejati, minimal harga jual kacang sacha inchi 5 ribu per kilogram,” ujarnya. Adanya budidaya tanaman kacang sacha inchi di KLU ini diharapkan bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat, terutama yang bergantung di bidang perkebunan. “Mudah-mudahan ini meningkat perekonomian petani KLU, karena pasarnya sendiri juga sudah jelas. Tinggal dikembangkan saja,” imbuhnya.

Sementara itu, Direktur Utama CV Tani Makmur Sejati Surtalina Simamora menyampaikan pihaknya melaksanakan kontrak kerjasama selama 20 tahun untuk mengembangkan tanaman kacang sacha inchi dengan petani di KLU, yakni dengan harapan saling menguntungkan. Tanaman kacang sacha inchi ini merupakan jenis tanaman yang diproduksi biji/kacangnya di mana banyak dibudidayakan di wilayah indonesia karena nilai manfaat maupun nilai ekonominya sangat tinggi.

“Sacha inchi memiliki beberapa manfaat salah satunya mengandung antioksidan, dapat dimakan sebagai sayur dan diolah menjadi teh, serta biji atau kacang sacha inchi dapat diolah menjadi bahan kosmetik,” ujarnya. (dpi)

- Advertisement -

Berita Populer