25.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaBerita UtamaKebakaran di Bukit Anak Dara Belum Dapat Dipadamkan, Puluhan Pendaki Dievakuasi

Kebakaran di Bukit Anak Dara Belum Dapat Dipadamkan, Puluhan Pendaki Dievakuasi

Lombok Timur (Inside Lombok) – Kebakaran yang terjadi di Bukit Anak Dara, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur sampai saat ini belum dapat dipadamkan. Puluhan pendaki pun telah dievakuasi sejak kebakaran terjadi Sabtu (31/8) kemarin, sekitar pukul 21.00 Wita.

Tim Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Dalkarhutla) telah berkoordinasi dengan pengelola Bukit Anak Dara terkait kebakaran maupun jumlah pendaki yang ada di atas bukit. Tim Dalkarhutla itu terdiri dari tiga anggota Polsek Sembalun, tiga anggota Brimob Kompi 3 Yon B Lotim, satu anggota Koramil 1615/10 Sembalun, dan tiga anggota KPH Rinjani Timur.

Kasi Humas Polres Lombok Timur, IPTU Nikolas Osman mengatakan lokasi kebakaran berada di samping perbukitan dengan jarak yang cukup jauh dari lokasi berkemah pendaki. Berdasarkan laporan yang diterima, ada sekitar 70 orang pendaki yang berkemah di Bukit Anak Dara saat kebakaran terjadi.

“Pukul 01.57 Wita (dini hari, Red) seluruh pendaki bukit telah berhasil dievakuasi oleh Tim Dalkarhutla bersama pengelola Bukit Anak Dara, dan saat ini pengunjung telah dalam keadaan sehat dan selamat,” ucapnya, Minggu (01/09/2024).

Sementara itu, Tim Dalkarhutla masih berupaya melakukan pemadaman ke lokasi tempat terjadinya kebakaran. Meski begitu, pemadaman cukup sulit dilakukan mengingat waktu dan lokasi yang kurang mendukung karena terjal.

Luas area kebakaran masih belum bisa dipastikan sampai saat ini, karena api masih belum bisa dipadamkan. “Api masih belum padam dan sedang dalam upaya pemadaman dengan alat seadanya,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer