27.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaAdvetorialSYE NTB Sukses Gelar Kegiatan Kepemudaan “Beri Solusi untuk NTB”

SYE NTB Sukses Gelar Kegiatan Kepemudaan “Beri Solusi untuk NTB”

Mataram (Inside Lombok) – Komunitas Sasambo Youth Education (SYE) NTB bersama dengan PT Telkom Indonesia dan Bank NTB Syariah sukses menggelar kegiatan kepemudaan yang bertajuk Beri Solusi untuk NTB di Desa Wisata Hijau Bilebante, Kabupaten Lombok Tengah (Loteng). Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari sejak Jumat, 30 Agustus 2024 ini merupakan serial lanjutan dari sesi sebelumnya di tahun 2023 yang bertema “Muda Mengabdi Sumbawa”.

Skala yang dijangkau pada kegiatan tahun ini mencakup area yang lebih luas dari tahun sebelumnya yang menyasar daerah Sumbawa. Sebagai output dari kegiatan ini, akan diterbitkan esai untuk pemimpin terpilih di Pilkada 2024 nanti sebagai aspirasi tertulis dari pemuda di NTB yang harapannya dapat diwujudkan oleh pemerintah.

Dengan menggandeng Telkom NTB dan Bank NTB Syariah, kegiatan ini menunjukkan tiga aspek utama yang harus dibenahi untuk mencapai NTB Emas 2045, yaitu literasi digital, kecerdasan finansial dan peran pemuda sebagai penggerak.

Nanda, tim DMO Regional 3 Telkom mengemukakan bahwa banyak hal yang harusnya bisa dijangkau secara lebih efektif dengan teknologi dan digitalisasi. “Perlu kita sadari bahwa memang di NTB memiliki angka literasi digital yang perlu ditingkatkan. Peluang, relasi dan solusi itu bukan hanya ada di sekitar kita, tapi ada di seluruh bagian dunia. Hal itu hanya dapat dijangkau dengan teknologi dan literasi digital yang matang.

Saat ini yang paling dekat dengan teknologi adalah generasi di usia dini sampai remaja dewasa, itu sebabnya penggerak utama yang bisa mematangkan literasi digital di NTB itu adalah mereka, para pemuda” tambahnya.

Kegiatan yang dilaksanakan dengan tema camping dan outbound ini tidak hanya diikuti pemuda dari NTB, namun juga dari berbagai provinsi lain di Indonesia yang tergerak untuk mempelajari lebih dalam tentang iklim gerakan pemuda di NTB. “Kami sengaja mendatangkan peserta dari berbagai provinsi, tidak hanya NTB saja, agar mereka mendapat lebih jelas gambaran NTB seperti apa dan NTB bisa dikenal lebih jauh” ungkap Fadillah Ahmad Nur selaku Ketua Pelaksana kegiatan ini.

Hal ini selaras dengan mulai menguatnya potensi NTB untuk lebih dipandang di mata nasional bahkan internasional. Agenda kepemudaan yang dicanangkan oleh SYE NTB ini ditutup pada hari Minggu, 1 September 2024. Dengan agenda ini, generasi muda dapat lebih percaya diri menuangkan gagasannya sehingga pemerintah memiliki masukan untuk mewujudkan NTB Emas 2045. (r)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer