26.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaDaerahNTBJaga Keamanan Jelang MotoGP 2024, Polda NTB Turunkan 3 Ribu Personel

Jaga Keamanan Jelang MotoGP 2024, Polda NTB Turunkan 3 Ribu Personel

Mataram (Inside Lombok) – Polda NTB kerahkan sebanyak 3 ribu personel gabungan untuk pengamanan MotoGP 2024 yang diselenggarakan di sirkuit Mandalika, Lombok Tengah. Mengingat perhelatan MotoGP tinggal 3 hari dan mendatangkan ratusan ribu penonton pada event internasional ini. Sehingga perlu dilakukan pengamanan, agar para penonton bisa menikmati perhelatan tersebut.

Kapolda NTB, Irjen Pol Raden Umar Faroq menerangkan, pengamanan MotoGP ini melibatkan seluruh instansi terkait. Baik dari Polda, Korem, Lanal, Lanud, pemadam kebakaran hingga Basarnas. Selain itu meminta bantuan kendali operasi (BKO) untuk penambahan personil maupun sarana dan prasarana pendukung pengamanan.

“Pelaksanaannya mulai dari 24 September 2024 siaga 1 NTB untuk mengamankan penyelenggaraan MotoGP di sirkuit Mandalika. Petugas keamanan baik itu TNI/Polri, sudah siap menyelenggarakan MotoGP,” ujarnya usai apel pasukan, Selasa (24/9).

Sedangkan pada perhelatan MotoGP di sirkuit Mandalika biasanya ada beberapa kerawanan yang bisa saja terjadi. Namun dipastikan sejauh ini tidak ada potensi kerawanan, hal tersebut karena pihak kepolisian telah mempersiapkan ancaman, tantangan atau gangguan yang mungkin akan timbul.

“Jadi agen-agen intelijen dari polda, korem ini sudah mendeteksi ancaman ancaman yang akan timbul dan ini juga sudah dilakukan langkah langkah antisipasi,” terangnya.

Pengamanan juga sudah dilakukan di beberapa titik pintu masuk, baik itu di pelabuhanan maupun bandara. Mengingat penonton yang datang tidak hanya dalam daerah saja, tetapi dari luar daerah maupun luar negeri. Sehingga penjagaan juga dilakukan di tempat-tempat tersebut.

“Pengamanan itu mulai dari bandara menuju ke penginapan, ke sirkuit. Kemudian dari pelabuhan Lembar ataupun Kayangan ke lokasi acara, ini sudah ada pengamanan dan sudah ada petugas menjaga,” jelasnya.

Sementara itu, pengamanan dilakukan mulai 24 September para pasukan sudah berjaga. Selanjutnya pada 25 September akan ada parade dari para pembalap dari Lapangan Sangkareang menuju ke Teras Udayana, upaya pengamanan juga dilakukan untuk lokasi tersebut.

“Silahkan yang ingin berkomunikasi langsung dengan pembalap pembalap mancanegara, silahkan pada kesempatan itu. Mudah mudah event motogp ini berjalan aman lancar dan sukses,” demikian. (dpi)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer