Lombok Timur (Inside Lombok) – Balai Latihan Kerja (BLK) Lombok Timur mengalami kebakaran pada pukul 14.30 WITA. Awalnya kebakaran tidak terjadi pada bangunan BLK Lotim. Namun terjadi pada lahan di belakang gedung ini.
Tidak lama setelahnya, api menjalar hingga membakar bangunan BLK Lotim. Beberapa ruangan dan bangunan hangus terbakar. Sebelum pemadam kebakaran datang, warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
“Saya kebetulan lewat, kemudian saya lihat ada asap di belakang BLK. Ternyata lahan di belakangnya terbakar,” kata warga yang melihat kebakaran itu Hamdi, di Lombok Timur, Sabtu (29/09/2018).
Tidak lama kemudian pemadang kebakaran datang dengan membawa tangki air. Dibantu oleh warga, api berhasil dipadamkan.
Namun demikian, hingga berita ini ditulis, belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran lahan di belakang BLK Lotim itu. Kepolisian masih menyelidiki dan mencari penyebab kebakaran yang menghasnguskan beberapa bangunan balai ini.
Diketahui bahwa Balai Latihan Kerja Lombok secara kelembagaan baru berdiri pada Oktober 2015 lalu. BLK Lotim diketahui telah melatih 364 siswa yang terdiri dari jurusan housekeeping sebanyak 55 siswa, guide sebanyak 37 siswa, bakery sebanyak 37 siswa, waiter sebanyak 132 siswa dan cooking sebanyak 103 siswa. (IL1)