27.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaAstra Honda NTBAstra Motor NTB Dukung Program Posyandu Edelwis Dasan Cermen

Astra Motor NTB Dukung Program Posyandu Edelwis Dasan Cermen

Mataram (Inside Lombok) – Beragam aktivitas digelar oleh Astra Motor NTB dalam rangkaian menyambut HUT ke-53 Astra Motor NTB yang jatuh pada tanggal 15 Juni 2023. Salah satunya adalah aksi peduli Posyandu.

Melalui CSR-nya Astra Motor NTB memberikan berbagai macam bantuan untuk menunjang operasional Posyandu Edelwis Satu Dasan Cermen Selatan yang masuk dalam Kampung Berseri Astra (KBA).

ESS & SR Inspector Astra Motor NTB, Juniati Hafianirmaya menyebut pihaknya bekerja sama dengan Posyandu Kampung Berseri Astra (KBA) yang merupakan ring 1 perusahaan Main Dealer. Dalam hal ini dari pihak Astra Motor NTB mensupport dalam bentuk asupan nutrisi tambahan dan alat penunjang kesehatan.

Selain itu dari kader posyandu juga meminta agar disupport buku bacaan dan alat menggambar untuk anak-anak. “Jadi saat adik-adik ini sedang menunggu giliran untuk diperiksa mereka bisa belajar membaca dan menggambar. Untuk tambahan asupan nutrisinya kali ini kami memberikan bubur kacang hijau yang baik dikonsumsi untuk segala usia balita hingga lansia,” tutur Juniati.

Kegiatan CSR Astra Motor NTB di Posyandu Edelwis Satu Dasan Cermen Selatan. (Inside Lombok/Ist)

Aksi sosial ini akan konsisten diberikan jadi tidak hanya dalam rangka HUT Astra Motor saja. Astra Motor juga memiliki sebuah mimpi besar yaitu memberikan nilai tambah bagi para stakeholders. Menjadi perusahaan yang memiliki tanggung jawab sosial dan ramah lingkungan.

Hal tersebut terwujud dalam aksi 4AM, di antaranya AM Health, AM Smart, AM Greeners, dan AM Growth. Sejalan dengan Sustainability Development Goals (SDGs), dapat menjunjung semangat keberlanjutan dan berkomitmen untuk memberikan dampak baik untuk generasi kini dan generasi yang akan datang.

Perwakilan staf dari Kantor Kelurahan Dasan Cermen, Hamidah menyebut kunjungannya ke Posyandu Keluarga Edelwis Satu untuk mendampingi para kader dalam melayani warga yang datang berobat dan berinteraksi serta memberikan support untuk kenyamanan dan rasa aman bagi anak-anak balita yang dibawa oleh ibu mereka dengan menyediakan sarana bermain seperti buku bacaan dan alat menggambar selama menunggu giliran untuk diperiksa.

“Posyandu Keluarga Edelwis Satu ini rutin dilaksanakan setiap bulan dan diperuntukkan untuk pemeriksaan lansia, Ibu hamil, bayi dan balita. Sedangkan Posyandu remaja dikhususkan untuk para remaja dan dilaksanakan sore hari setiap bulan,” jelas Hamidah.

Kampung Dasan Cermen Selatan ini terdapat kurang lebih 200 kepala keluarga dan sebanyak 60 lebih ibu-ibu mengantarkan anak-anaknya ke posyandu, bayi dan balita dengan usia rata-rata nol sampai lima tahun. (r)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer