25.5 C
Mataram
Selasa, 26 November 2024
BerandaBerita UtamaAparat Disiagakan, Waspada Peningkatan Debit Air Sungai Meninting

Aparat Disiagakan, Waspada Peningkatan Debit Air Sungai Meninting

Lombok Barat (Inside Lombok) – Debit air Sungai Meninting dilaporkan meningkat akibat hujan deras, khususnya di wilayah Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat pada Jumat, (17/06). Personel dari Polsek Gunungsari pun turun melakukan pemantauan untuk memastikan kondisi masyarakat di sepanjang bantaran sungai tetap aman.

Kapolsek Gunungsari, AKP Agus Eka Artha Sudjana mengatakan peningkatan debit air tersebut disebabkan derasnya hujan yang terjadi dari siang hingga sore hari di atas pegunungan Desa Bukittinggi. Hal itu menyebabkan peningkatan debit air pada Sungai Meninting.

“Sekira pada pukul 17.30 Wita sempat terjadi luapan air sungai akibat sampah yang dibawa oleh air, hingga membuat tersumbatnya saluran air. Namun segera diatasi oleh personel Polsek dan warga hingga membuat aliran sungai kembali lancar,” ujarnya.

Adapun dampak peningkatan debit air Sungai Meninting antara lain dirasakan Desa Jatisela, Desa Mambalan, Desa Ranjok, Desa Tamansari, Desa Penimbung, Desa Kekeri, Desa Gunungsari, Desa Mekarsari dan Desa Kekait. Kendati, seluruh desa yang dilewati aliran sungai tersebut saat ini dalam status sungai aman.

Untuk sementara situasi di Gunungsari dalam keadaan aman dan kondusif. Di mana debit air dari aliran Sungai Meninting sudah mengalami penyurutan. “Sampai saat ini personel Polsek Gunungsari pun masih siaga melihat perkembangan situasi,” tandasnya. (r)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer