27.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaBerita UtamaBanyak Pasien Tanpa Gejala, Pemkot Mataram Belum Siapkan Lokasi Isolasi Terpusat

Banyak Pasien Tanpa Gejala, Pemkot Mataram Belum Siapkan Lokasi Isolasi Terpusat

Mataram (Inside Lombok) – Pemerintah Kota Mataram saat ini belum menyiapkan rumah sakit darurat sebagai tempat isolasi terpusat. Pasalnya, pasien Covid-19 lebih banyak bergejala ringan dan tempat tinggal dinilai memenuhi syarat sebagai lokasi isolasi mandiri.

Asisten I setda Kota Mataram, Lalu Martawang mengatakan lokasi yang direncanakan sebagai tempat isolasi terpusat yaitu Wisma Nusantara. Pemilihan lokasi ini karena hotel di Kota Mataram rata-rata sudah penuh menjelang event MotoGP 2022 mendatang.

“Wisma Nusantara jika dibutuhkan. Kita harus pahami. Kondisi saat ini kan, 100 ribu tamu MotoGP membutuhkan kamar juga. Kita juga memanfaatkan rumah-rumah warga. Hotel-hotel kita juga berada pada pada posisi yang sudah terpesan,” katanya.

Kondisi ini sudah dikoordinasikan dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terkait isolasi terpusat di Wisma Nusantara. Lokasi ini juga sebelumnya sudah dimanfaatkan sebagai tempat isolasi Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang baru balik dari luar negeri.

“Saya sudah koordinasikan ini untuk menyiapkan Wisma Nusantara,” ujarnya. Martawang menambahkan, sebelum pasien Covid-19 melakukan isolasi mandiri petugas sudah melakukan asesmen terhadap lokasi yang akan ditempati. “Dari situ kita lihat, kalau dia isoman hasil asesmen mereka layak isoman,” sambungnya.

Ditegaskannya, masyarakat diminta untuk tidak panik dengan penyebaran virus yang terjadi saat ini. Karena satgas Covid-19 sudah banyak belajar tentang penanganan penularan virus ditengah masyarakat.

“Protokol pencegahan Covid-19 kita sudah banyak belajar dari waktu-waktu sebelumnya,” katanya. (azm)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer