26.5 C
Mataram
Selasa, 26 November 2024
BerandaBerita UtamaDPRD NTB Berangkat ke Luar Negeri Habiskan Anggaran Rp3,5 Miliar

DPRD NTB Berangkat ke Luar Negeri Habiskan Anggaran Rp3,5 Miliar

Mataram (Inside Lombok) – Sekretaris DPRD Nusa Tenggara Barat Mahdi, mengatakan perjalanan kunjungan kerja (kunker) anggota DPRD ke sejumlah negara menghabiskan anggaran hingga Rp3,5 miliar.

“Anggaran untuk kunjungan kerja ini menghabiskan sekitar Rp3,5 miliar,” ujarnya di Mataram, Jumat.

Menurutnya, keberangkatan anggota DPRD NTB ke sejumlah negara tersebut sudah masuk di dalam Daftar Program Anggaran tahun 2019 dan sudah mendapatkan ijin dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan ijin dari Sekretariat Negara (Setneg).

“Begitupun exit permit dari Kemenlu juga sudah didapatkan. Sehingga secara administrasi perjalanan ini sah dan legal,” jelas Mahdi.

Mahdi membantah, alokasi anggaran yang dipergunakan untuk pelaksanaan kunker tersebut tidak sebanyak seperti yang beredar dan viral di sejumlah media sosial. Menurutnya setelah dilakukan rasionalisasi anggaran, alokasi anggaran untuk kunker tersebut hanya sekitar Rp3,5 miliar.

“Angkanya tidak sebesar yang dibayangkan, karena ada juga anggota dewan yang tidak jadi berangkat seperti yang naik haji sekitar 10 orang. Kemudian karena ada kesibukan lain seperti adanya tugas kepartaian dan urusan keluarga. Lebih kurang ada sekitar 15 orang anggota dewan yang tidak berangkat,” terangnya.

Disinggung apa “output” dari pelaksanaan kunker ke luar negeri tersebut, Mahdi menyatakan output yang bisa diharapkan dari pelaksanaan kunker itu adalah bagi anggota DPRD NTB yang terpilih kembali, perjalanan kunker ini akan menjadi pelajaran berharga untuk pengembangan sejumlah kesepakatan antara Provinsi NTB dengan negara-negara yang menjadi tujuan kunjungan baik di dalam aspek pendidikan, kebudayaan dan pariwisata. Apalagi kunjungan tersebut dilakukan lintas komisi.

“Jadi disamping menimba pengalaman, juga akan ada banyak hal yang bisa dilakukan pada saat Kunker ini. Bagi anggota DPRD NTB yang tidak terpilih lagi, paling tidak mereka memiliki wawasan terhadap kondisi negara yang dikunjunginya,” ucap Mahdi.

“Sebenarnya agenda kunker ini harusnya dilakukan pada awal tahun, hanya saja karena padatnya agenda kegiatan seperti pelaksanaan Pilpres dan Pileg, maka baru bisa dilaksanakan pada bulan ini,” katanya.

Diketahui, anggota DPRD NTB akan berangkat ke sejumlah negara dalam rangka kunker. Di antara negara yang menjadi tujuan para wakil rakyat tersebut antara lain Italia, Swiss, Turki, Australia, Belanda, Prancis dan Belgia.

Keberangkatan para anggota dewan ini terbagi dalam dua rombongan. Rombongan pertama akan berangkat pada 3 Agustus dan baru pulang pada 9 Agustus. Rombongan kedua akan berangkat pada 13 Agustus dan pulang pada 19 Agustus 2019. (Ant)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer