Lombok Barat (Inside Lombok) – Pihak kontraktor proyek Bendungan Meninting sudah mulai mengerjakan perbaikan jalan di Dusun Batu Kemalik, Desa Bukit Tinggi, Gunungsari. Sebelumnya ruas jalan utama bagi warga dusun tersebut terputus akibat longsor yang diduga disebabkan oleh pergerakan tanah karena adanya pengerjaan proyek tersebut.
Wayan Subrata selaku perwakilan bagian umum kontraktor proyek Bendungan Meninting menyebut langkah ini sebagai upaya mitigasi yang dilakukan pihaknya. “Saat ini sudah mulai pembuatan jalan akses warga, untuk ke pemukiman yang di bawah dan ke hutan,” ujarnya saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Rabu (17/01/2024).
Dia menyebut, proses pengerjaan jalan yang panjangnya kurang lebih 150 meter tersebut ditargetkan bisa rampung dalam waktu 1 bulan. Saat ini, sebagian jalan yang sudah disemen tinggal menunggu proses pengeringan yang diperkirakan memakan waktu hingga dua hari ke depan, tergantung kondisi cuaca di wilayah tersebut.
“Syukur sekarang sudah jarang hujan, jadi mudah untuk pengerjaannya,” imbuh Wayan. Namun, saat ini masyarakat baik yang dari Bukit Tinggi maupun desa lain yang akan ke hutan disebutnya masih bisa menggunakan jalur alternatif melalui halaman rumah warga setempat.
Wayan juga memastikan pihaknya tengah membuat bolder sebagai tanggul penahan longsor agar peristiwa serupa bisa diminimalisir potensi terjadinya. “Karena di area tersebut kondisi tanahnya berpasir dan ada saluran air dibawah permukaan tanah,” pungkasnya. (yud)