Lombok Timur (Inside Lombok) – Jumlah surat suara untuk Pemilu 2024 telah usai dilakukan penyortiran dan pelipatan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Timur. Jumlah kerusakan yang ditemukan begitu tinggi dan didominasi oleh surat suara DPRD Provinsi.
Ketua Keuangan Umum dan Logistik KPU Lombom Timur, Islahunnaeli mengatakan bahwa proses penyortiran dan pelipatan untuk surat suara telah dilaksanakan. Terdapat sebanyak 17.590 lembar mengalami kerusakan dan harus diganti dengan yang lain.
“Sudah selesai kita lakukan penyortiran, hanya saja untuk kerusakan pada DPR RI belum kita rilis jumlahnya,” ucapnya, Senin (15/01/2024).
Adapun dari jumlah kerusakan yang mencapai 17.590 lembar tersebut, 15.123 diantaranya merupakan kerusakan yang terjadi pada surat suara DPRD Provinsi. Sementara untuk kerusakan pada pemilu presiden dan wakil presiden (PPWP) sebanyak 829 lembar, DPD 308 lembar, DPRD Kabupatan 1.287 lembar.
“DPRD Provinsi mengalami kerusakan signifikan karena terkait dengam gradasi warnanya,” tuturnya.
Jumlah dan jenis surat suara yang mengalami kerusakan telah dilaporkan kepada KPU RI dan penyedia di pusat melalui aplikasi Silok. Di mana, nantinya tertera kerusakan dan kekurangan yang akan diteruskan kepada penyedia surat suara.
“Untuk ganti surat suara yang rusak sendiri belum berani kita klaim kapan akan datang, itu tergantung dari penyedia,” terangnya.(den)