30.5 C
Mataram
Selasa, 26 November 2024
BerandaBerita UtamaKinerja Kurang Baik, Sejumlah Kepala Pasar di Mataram Diberhentikan

Kinerja Kurang Baik, Sejumlah Kepala Pasar di Mataram Diberhentikan

Mataram (Inside Lombok) – Kepala Dinas Perdagangan Kota Mataram, Uun Pujianto memberhentikan sejumlah kepala pasar. Hal ini lantaran dari hasil evaluasi yang dilakukan pihaknya, kinerja kepala pasar tersebut dinilai tidak maksimal.

Diterangkan Uun, kepala pasar yang sudah diberhentikan yaitu Pasar ACC Ampenan, Pasar Cemare, dan juru pungut di Kebon Roek. Jumlah kepala dan petugas pasar yang sudah diberhentikan yaitu enam orang. Untuk memaksimalkan kinerja dan PAD yang bersumber dari retribusi pasar, evaluasi tetap dilakukan.

“Itu kan berdasarkan evaluasi. Karena tidak bisa seumur hidup menjadi kepala pasar. Tetap kita akan evaluasi,” katanya.

Setelah pemberhentian kepala pasar, Dinas Perdagangan mengganti dengan petugas baru yang dinilai bisa bekerja lebih maksimal. “Jadi itu berdasarkan uji petik dulu. Semua pasar kita uji petik dan hasil dari uji petik sudah ketahuan dan disana kita lihat,” ungkapnya.

Diterangkan Uun, sebelum pemberhentian Dinas Perdagangan Kota Mataram sudah memberikan teguran kepada para petugas. Namun jika tidak diindahkan maka diberhentikan. “Kalau kita sudah tegur sesuai prosedur dan mereka tidak jera maka mau tidak mau kita ambil Tindakan tegas,” ucapnya.

Ia mengatakan, enam petugas pasar yang diberhentikan murni karena kinerja selama bertugas kurang maksimal. Sementara terkait dengan adanya pungutan liar yang dilakukan, Uun menegaskan tidak pernah dilakukan.

“Tidak ada pelanggar, tidak ada pungli itu karena kinerja,” tegasnya. Kedepan kata Uun, Dinas Perdagangan sebagai OPD yang menangani pasar yang ada di Kota Mataram ini akan melakukan evaluasi setiap tiga bulan sekali. Evaluasi ini untuk melihat kinerja masing-masing petugas pasar. “Tiga bulan sekali kita akan evaluasi,” pungkasnya. (azm)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer