29.5 C
Mataram
Jumat, 1 November 2024
BerandaBerita UtamaLobi Lobar Jadi Tuan Rumah WSL, Bupati Segera Temui Menko Marves

Lobi Lobar Jadi Tuan Rumah WSL, Bupati Segera Temui Menko Marves

Lombok Barat (Inside Lombok) – Dalam waktu dekat Bupati Lombok Barat (Lobar) dijadwalkan segera bertemu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan. Salah satu bahasan strategis yang akan dikemukakan adalah persiapan Lobar menjadi tuan rumah event World Surfing League (WSL) tahun depan.

“Insyaallah minggu depan, ini sedang kami upayakan Pak Bupati bisa ketemu pak Menko Marves,” ujar Kadispar Lobar, H. M. Fajar Taufik saat dikonfirmasi, Selasa (07/06/2022). Menurutnya, hal ini menjadi langkah strategis untuk memastikan Lobar menjadi tuan rumah WSL.

Diterangkan, dari hasil widya wisata yang dilakukan pihaknya dalam event WSL di Banyuwangi belum lama ini, segala persiapan perlu dilakukan lintas lembaga, tidak hanya Dispar. “Memang murni persiapannya tidak hanya tugas satu OPD, tapi beberapa OPD terkait. Dan event WSL di Banyuwangi itu didukung penuh oleh Menko Marves,” bebernya.

Berbagai persiapan mulai dari akses jalan, listrik, hingga internet dan lainnya difasilitasi oleh Menko Marves. Dalam hal ini daerah memiliki tugas untuk menyelenggarakan seremoni pembukaan dan penutupannya saja.

- Advertisement -

Sementara, kawasan Bangko-Bangko yang rencananya akan menjadi lokasi event surfing kelas dunia tersebut nantinya hingga saat ini masih masuk dalam kawasan BKSDA. “Kalau kita kabupaten mungkin agak sulit, tapi kalau nanti sudah ditangani Menko Marves seperti di daerah lain, itu jalannya di-hotmix, yang menuju ke lokasi itu,” bebernya.

Lobar pun, saat ini diakuinya belum memilih akan mengambil event yang mana nantinya. Apakah akan mengambil event yang ditangani oleh WSL atau kualifikasi surfing.

“Kalau WSL sebagai penyelenggaranya itu, murni pesertanya yang profesional. Seperti yang di Banyuwangi sekarang, itu pesertanya hanya 36 orang. Tapi kalau QS 3000 yang kita ambil nanti, itu pesertanya bisa sampai ribuan,” jelasnya.

Pihaknya mengklaim, dinas-dinas terkait saat ini sudah memahami tugasnya masing-masing untuk persiapan tersebut. Bahkan, anggaran pun sudah ada di tiap-tiap OPD terkait yang diminta untuk mendukung pelaksanaan event nanti. (yud)

- Advertisement -

Berita Populer