Lombok Barat (Inside Lombok) – Nauvar Furqoni Farinduan dan Khairatun Fauzan Khalid resmi mendeklarasikan diri sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lobar untuk pilkada Lobar di November mendatang. Hal ini pun disebut menjadi tanda berlanjutya pasangan “AZAN” alias Zaini Arony – Fauzan Khalid yang sebelumnya pernah sama-sama menjabat sebagai Bupati – Wakil Bupati Lobar.
Sebagai informasi, Nauvar Furqoni Farinduan adalah anak semata wayang dari mantan Bupati Lobar kedelapan, Zaini Arony, sementara Khairatun Fauzan Khalid adalah istri mantan Bupati Lobar kesembilan, Fauzan Khalid. Deklarasi itu pun dihadiri beberapa petinggi partai, para tokoh agama hingga ribuan simpatisan dari seluruh kecamatan yang ada di Lobar.
“Kalau kita menang, bukan karena dimenangkan. Pun kalau kita kalah, tidak karena dikalahkan. Farin dan Khairatun ini sudah satu niat untuk membangun Lobar. Makanya temanya ‘Untuk Lobar maju dan Sejahtera’,” ucap Zaini dalam sambutannya, Senin (20/05/2024). Dirinya juga meminta seluruh simpatisan pendukung Farin – Khairatun untuk mendukung pilkada damai dan pilkada tanpa ancaman.
Dalam kesempatan yang sama, Fauzan Khalid justru menjelaskan filosofi soal angka. Di mana Zaini Arony merupakan Bupati Lobar kedelapan, di mana angka delapan disebutnya sebagai angka yang tidak terputus. Kemudian, dirinya sebagai Bupati Lobar kesembilan, di mana angka sembilan menjadi angka tertinggi atau yang terakhir dalam abjad angka. Karena itu, pasangan Farin – Khairatun disebutnya akan menjadi Bupati – Wakil Bupati Lobar kesepuluh. Di mana angka sepuluh disebutnya sebagai angka kesempurnaan.
Sebagai Kader Partai NasDem, dirinya mengaku sudah melaporkan kegiatan deklarasi tersebut ke petinggi partai seperti Ketua DPP Nasdem, Korwil Nasdem wilayah Nusra dan juga Ketua DPW Nasdem NTB. “Deklarasi ini deklarasi pasangan calon, saya sudah telepon ke Pak Willy Aditya selaku orang yang ditunjuk langsung oleh DPP, dan Ibu Juli Laiskodat Ketua Korwil Bali Nusra dan Ketua DPW H. Rumaksi, dan mereka mendukung kegiatan ini,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPW Partai Gerindra NTB, Lalu Pathul Bahri yang hadir dalam deklarasi itu menyebut bahwa Gerindra mendukung sepenuhnya pasangan Farin – Khairatun untuk membangun Lobar. “Rekomendasi dari Gerindra insyaallah akan turun. Namun itu nanti langsung secara serempak se-Indonesia. Semua koordinasi sudah kami lakukan, namun hampir semua bakal calon belum menerima rekomendasi dari Gerindra,” terangnya. (yud)