25.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaBerita UtamaPelayanan Vaksinasi Covid-19 di Lotim Masih Terus Dilaksanakan

Pelayanan Vaksinasi Covid-19 di Lotim Masih Terus Dilaksanakan

Lombok Timur (Inside Lombok) – Pelayanan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat terus diadakan di setiap puskesmas di Lombok Timur (Lotim). Kepala Bidang P3KL Dikes Lotim, Budiman Sateriadi menyebut meski pandemi Covid-19 sudah mulai melandai di NTB, tidak terkecuali di Lotim, penyelenggaraan pelayanan vaksinasi bagi masyarakat tetap berjalan.

Diterangkan, pelayanan vaksinasi ini utamanya menyasar masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi dosis kedua dan juga booster. “Pelayanan vaksinasi tetap ada di masing-masing puskesmas,” tuturnya di ruangannya, Kamis (05/01/2023). 

Kasus Covid-19 di Lotim sendiri sudah tidak ada lagi kasus positif, sehingga Lotim sudah lama masuk dalam zona hijau yang dapat dikunjungi oleh wisatawan ataupun dapat melaksanakan kegiatan dalam skala besar. 

“Kita sudah tidak ada kasus, tapi kan pandemi hanya boleh dinyatakan berakhir oleh WHO sehingga vaksinasi ini tetap kita laksanakan,” paparnya. 

Stok vaksin di Lotim sendiri masih dalam kategori aman, sehingga Budiman berharap agar masyarakat yang belum menerima vaksin kedua maupun booster untuk segera datang ke puskesmas terdekat. 

“Kita harapkan masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi di puskesmas agar dapat terhindar dari Pandemi,” pungkasnya. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer