Lombok Tengah (Inside Lombok) – Belasan mobil supercar melakukan uji kecepatan di lintasan Sirkuit Mandalika. Supercar tersebut terdiri dari berbagai merek seperti Lamborghini, BMW, BAC Mono, Ferrari, dan Porsche.
Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandhi Satria mengatakan dengan hadirnya komunitas mobil supercar ini bisa menjadi kesempatan bagi komunitas mobil lainya dan membuktikan bahwa Sirkuit Mandalika bisa dan layak digunakan untuk balapan kendaraan roda empat.
“Mereka dari pagi mencoba mengelilingi trek sirkuit, hampir 15 unit dari beberapa daerah seperti Jakarta dan Surabaya,” ujar Priandhi.
Sementara itu, Manager Motorsport Sirkuit Mandalika, Denny Pribadi mengatakan Sirkuit Mandalika disebut cukup layak menjadi lokasi balap mobil. Terlebih dengan hadirnya beberapa mobil supercar saat ini.
“Sudah coba dengan Lamborghini STO. Mobil yang memang khusus spek untuk balap,” ujarnya. Saat menjajal Sirkuit Mandalika dengan mobilnya, Deni mencoba dengan torsi besar hampir mencapai 800 horsepower. “Tadi kecepatan di sirkuit saja sekitar 275 kilometer, di track lurus itu kecepatannya 275 (km). Jadi kencang banget lite breaking nyobain aspalnya semuanya enak,” katanya.
Menurutnya, Sirkuit Mandalika sudah sangat layak untuk bisa menggelar kejuaraan balap mobil. “Sirkuit Mandalika sudah sangat layak untuk jadi lokasi balap roda empat, sudah sangat mumpuni lah, hari ini ada mobil kencang meski bukan mobil balap tapi bisa dipakai ngebut,” pungkas Deni. (fhr)