31.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaBerita UtamaWarga Mendukung Pembangunan Perumahan Subsidi Sembung Palace

Warga Mendukung Pembangunan Perumahan Subsidi Sembung Palace

Lombok Barat (Inside Lombok) – Pembangunan perumahan bersubsidi Sembung Palace di Desa Sembung Kecamatan Narmada Lombok Barat mendapat sambutan hangat dari warga setempat. Adanya perumahan yang dibangun PT Maulana Raya Lombok ini dinilai bisa meningkatkan perekonomian warga dan mengurangi angka pengangguran.

Tiga kepala desa, yakni Desa Sembung, Desa Badrain, dan Desa Merembu telah membuat pernyataan sebagai bentuk dukungannya. Mereka menyatakan bahwa warganya mendukung penuh pembangunan itu dan tidak ada penolakan.

Plt Kepala Desa Sembung H. Ali Abdul Syahid mengatakan bahwa pemerintah desa dan warga sangat mendukung. Hal ini bertolak belakang dengan adanya isu penolakan dari warga.

’’Kami lihat dan amati, tidak ada penolakan seperti berita-berita di media. Di Desa Sembung secara umum tidak ada penolakan,’’ ujar Ali, Minggu (18/08/2019).

Ia mengungkapkan, beberapa hari lalu warga dan pemerintah desa melakukan rapat. Di situ semua yang hadir tidak ada yang menolak dan merasa terganggu dengan kehadiran perumahan tersebut.

’’Kami mendukung sepenuhnya perumahan ini. Kepala dusun mendukung semua,’’ ujarnya.

Sebaliknya, kehadiran perumahan ini membantu juga dari segi keamanan. Selama ini, jalur tersebut sangat sepi terutama malam hari. Sehingga rentan terjadi tindak kriminalitas. Dengan adanya perumahan ini, otomatis suasananya akan lebih hidup.

’’Saya yakin desa kita bisa berkembang dengan adanya perumahan ini. Makanya kami keluarkan rekomendasi,’’ ujarnya.

Terkait keberadaan perumahan ini merusak irigasi, ia mengaku sudah berkomunikasi dengan pihak pengembang. Irigasi tidak akan ditutup, malah nantinya akan diperbaiki dengan cara ditalud.

’’Tidak merugikan petani. Perumahan ini juga tidak menganggu irigasi dan sampai saat ini tidak ada yang protes,’’ tegas Ali.

Tokoh Masyarakat Sembung, Basri memastikan warga mendukung kehadiran perumahan tersebut. Bahkan, ia sama sekali tidak pernah mendengar ada penolakan.

’’Masyarakat tidak ada masalah. Hal-hal yang selama ini yang dibilang menolak, saya tidak pernah mendengar. Pemuda juga mendukung, juga tokoh masyarakat,’’ ujarnya.

Ia juga meluruskan pemberitaan yang berada, bahwa tokoh masyarakat menolak. Menurut dia, informasi itu lebih banyak tidak benarnya.

’’Tidak ada gejolak seperti yang diberitakan. Manfaatnya sangat besar dengan kehadiran perumahan ini,’’ akunya.

Hal senada diungkapkan Tokoh Agama Sembung, Sarinah BA. Tidak ada penolakan. Kalau pun ada hanya beberapa orang saja. Tetapi, mayoritas warga Sembung menerimanya.

’’Kami harapkan agar pengembang menyediakan tempat ibadah. Itu yang menjadi kehendak masyarakat,’’ pintanya.

Ketua BPD Sembung menambahkan kehadiran perumahan ini disambut dengan senang hati. Karena perumahan ini berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat.

’’Yang tadi tidak punya pekerjaan, dengan hadirnya ini membuka lapangan kerja,’’ katanya.

Kades Badrain Romi Purwadi juga merespon positif kehadiran perumahan tersebut. Sebagai desa yang dekat dengan lokasi perumahan, ia merasa terbantu. Apalagi, jalur tersebut rawan dari tindak kriminalitas.

’’Kehadiran perumahan ini bisa mengurangi, karena jalur tersebut nantinya akan ramai. Tidak gelap lagi,’’ ungkapnya.

Di samping itu, masuknya perumahan memiliki efek positif jangka pendek dan jangka panjang. Warga setempat termasuk warga Badrain bisa bekerja di perumahan tersebut.

’’Artinya ada peluang pekerjaan baru. Manfaatnya lebih besar bagi kami. Pertumbuhan ekonomi penduduk juga lebih hidup,’’ tambahnya.

Sementara, Humas PT Maulana Raya Lombok, Patria Jaka Kusuma mengatakan, tidak ada persoalan dalam pembangunan perumahan ini. Warga menerima dan mendukung kehadiran perumahan bersubsidi ini.

’’Jadi tidak ada penolakan dari warga,’’ tegasnya.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer