Mataram (Inside Lombok)- Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bidang Pembinaan Kepala Daerah sekaligus Gubernur NTB, Zulkieflimansyah menyebut pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pas mendukung bakal calon presiden Anies Baswedan.
“Kalau kami dari PKS yang pas mendampingi Anies itu adalah AHY (di pilpres 2024, Red),” kata Zulkieflimansyah, ditemui usai Misi Dagang dan Investasi NTB-Jatim, Senin (27/2).
Menurutnya, sosok AHY cocok menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024. Dengan begitu tiga partai yang tergabung dalam Koalisi Perubahan semakin solid, antara lain Partai Nasdem, PKS dan Demokrat.
“Solid lah Nasdem, PKS sama Demokratnya,” ucap orang nomor satu di NTB ini. Zul mengatakan jika Partai Demokrat tidak ikut maka Koalisi Perubahan tidak akan bisa mengusung Capres 2024. Sedangkan dari PKS sendiri tidak memaksakan kadernya untuk menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Anies Baswedan.
“Menurut kami PKS legowo, secara rasional memang AHY (cocok mendampingi Anies, Red) sehingga Demokrat memastikan dukungan dengan tiga partai ini. Berarti tiketnya sudah ada,” ungkapnya.
Sementara itu, survei yang dilakukan PKS pendukung Anies Baswedan di NTB relatif banyak. Namun berapa besarannya tidak disebutkan penduduk NTB yang mendukung Anies dalam Pilpres 2024.
“Kalau Kita memang PKS telah mendeklarasikan mendukung Anies, dan menurut saya dari survei yang kita lakukan memang pendukung Anies di NTB relatif banyak. Mayoritas bahkan,” tandasnya. (dpi)