25.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaDaerahNTBMasuk 18 Besar, Prestasi Provinsi NTB pada Ajang MTQ Nasional XXX 2024...

Masuk 18 Besar, Prestasi Provinsi NTB pada Ajang MTQ Nasional XXX 2024 Dinilai Cukup Baik

Mataram (Inside Lombok) – MTQ Nasional XXX Tahun 2024 di Samarinda Kalimantan Timur telah usai. Provinsi NTB berhasil menorehkan beberapa prestasi yang dinilai cukup baik. Salah satu peserta berhasil meraih juara II golongan Tafsir Bahasa Arab Putra.

Karo Kesra Setda NTB, Sahnan mengungkapkan prestasi yang diraih Provinsi NTB harus disyukuri. Beberapa di antaranya bahkan masuk ke dalam 10 besar nasional. Di antaranya, Provinsi NTB berhasil meraih juara 2 golongan Tafsir Bahasa Arab Putra atas nama Ahmad Masyhun, Ahlul Ulum Abdau HS juga menorehkan prestasi dengan meraih juara harapan 2 dalam golongan Tafsir Bahasa Inggris Putra.

Selain itu, di kategori Tilawah Anak-Anak Putra, Ridhwan Rasyid berhasil meraih juara harapan 3. Sementara itu, M. Zaitun Ridwan juga memperoleh juara harapan 3 dalam golongan Tilawah Tunanetra Putra. “Prestasi Kafilah NTB, Pada MTQ Nasional XXX 2024 harus disyukuri, karena kita mendapat capaian yang cukup baik. Beberapa Cabang Masuk 10 Besar Nasional,” katanya.

Karo Kesra Setda NTB ini juga memaparkan kafilah NTB berada pada Posisi 18 besar dari 35 Provinsi Peserta MTQ Se- Indonesia. Prestasi ini dinilai cukup baik, karena Provinsi NTB mengungguli 17 Provinsi lainnya.

Sahnan berharap capaian di tahun 2024 ini bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan kedepannya. “Capaian tahun 2024 ini, juga sebagai bahan evaluasi kita untuk perbaikan kedepan dan kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Penjabat Gubernur, Bapak Sekda dan pihak-pihak yang telah memberikan dukungan. Semoga Allah SWT memberikan balasan dengan kebaikan yang berlipat ganda,” tandasnya. (azm)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer