31.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaEkonomiDijatah Dua Stan UMKM Saat MotoGP, Diskop Lotim Mulai Rancang Formulasi

Dijatah Dua Stan UMKM Saat MotoGP, Diskop Lotim Mulai Rancang Formulasi

Lombok Timur (Inside Lombok) – Jatah stan berjualan yang didapatkan UMKM Lombok Timur (Lotim) sangat terbatas jumlahnya yakni dua unit. Hal itu tentu tidak mampu menampung para pelaku UMKM, sehingga Dinas Koperasi (Diskop) Lotim mulai merancang formulasi agar produk dapat dipromosikan.

Kepala Bidang Pemberdayaan UMKM Diskop Lotim, Hirsan mengatakan pihaknya saat ini merasa dilema dengan jumlah stan yang didapatkan, di mana berbanding terbalik dengan jumlah UMKM yang ada di Lotim. “Tentu ini menjadi bahan pemikiran kita agar UMKM kita dapat diberdayakan dengan jumlah stan yang sangat minim,” ungkapnya, Selasa (03/10/2023).

Adapun dirinya sempat didatangi oleh para pelaku UMKM lainnya yang tak dapat masuk berjualan ke area sirkuit. Hal itu membuat Hirsan kebingungan untuk bagaimana produk dapat dipasarkan. “Saya didatangi oleh UMKM ke kantor, tapi mau bagaimana lagi kita hanya dapat 2 stan dan itu sudah kita koordinasi ke provinsi,” terangnya.

Hirsan menuturkan ada inisiatif yang akan dilakukan jika memang tidak ada penambahan stan yakni dengan menitipkan produk para UMKM yang tak dapat berjualan ke dalam area sirkuit kepada 2 UMKM yang dapat jatah stan.

“Inisiatif terakhir kita minta UMKM yang tidak dapat masuk berjualan untuk menitip produk mereka kepada UMKM yang bisa masuk,” katanya. Hal tersebut dilakukan lantaran tidak ada cara lain lagi untuk mempromosikan produk UMKM Lotim melainkan dengan cara dititip. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer