Mataram (Inside Lombok) – Tiga orang pengunjung kafe kedapatan positif narkoba saat terjaring operasi gabungan dari Badan Narkotika Nasional (BNN) NTB bersama dengan Pom AD, Propam Polda NTB, Brimob Polda NTB, Pol PP NTB dan Kesbangpol NTB. Ketiganya pun langsung diamankan dan dibawa ke BNNP NTB untuk menjalani rehabilitasi.
Kabid Pemberantasan dan Intelijen BNNP NTB, Kombes Pol Sisman Adi Pranoto menerangkan kegiatan Operasi Bersinar pada Sabtu (25/11) malam kemarin dalam rangka pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika. Karena itu tim gabungan mendatangi beberapa kafe atau tempat karaoke di wilayah Senggigi, Lombok Barat guna mewujudkan Indonesia Bersinar menjelang Nataru 2023 di NTB.
“Kami lakukan pemeriksaan, skinning tes, penangkapan, penyitaan dan penggeledahan terkait Narkotika dan obat berbahaya dengan sasaran para pengunjung, pegawai dan pemandu lagu tempat hiburan malam,” ujar Sisman Adi Pranoto, Senin (27/11).
Lewat kegiatan di wilayah Senggigi itu, dilakukan skrining pada 109 orang di tiga lokasi kafe yang dijaring. Dari ketiga tempat yang didatangi, didapati ada tiga orang positif narkotika. “Dari satu tempat ada 44 orang kita periksa hasilnya nihil, kemudian ditempat kedua ada 16 orang hasilnya 1 orang positif dan ditempat ketiga ada 49 orang dan hasilnya 2 orang positif narkotika,” terangnya.
Adapun tiga orang yang positif terdiri dari seorang pria dan dua orang wanita. Mereka kemudian dibawa ke Kantor BNNP NTB untuk dilakukan proses asesmen. “Saat ini sedang menjalani proses rehabilitasi di BNNP NTB dan pemeriksaan lebih lanjut,” tandasnya. (dpi)