25.5 C
Mataram
Sabtu, 23 November 2024
BerandaLombok TengahPeringatan Hari lingkungan Hidup Sedunia, Perumdam Loteng Inisiasi Pohon Jadi Anak Angkat

Peringatan Hari lingkungan Hidup Sedunia, Perumdam Loteng Inisiasi Pohon Jadi Anak Angkat

Lombok Tengah (Inside Lombok) – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Ardhia Rinjani Lombok Tengah (Loteng) menggelar Penanam Pohon di lokasi Mata Air Tibu Nangklok, Batukliang Utara. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada 5 Juni 2024.

Kegiatan ini diikuti oleh, seluruh OPD, Relawan dan Organisasi Duta Lingkungan, Portir Indonesia. Direktur Utama Perumdam Loteng Bambang Supratomo mengatakan, penanaman pohon tersebut dilaksanakan sebagai perwujudan dan komitmen Perumdam untuk menjaga lingkungan serta mempertahankan ekosistem lingkungan terlebih isu mengenai keberlangsungan air ini menjadi isu internasional.

“Penyelamatan hutan dan kegiatan konservasi Ini menjadi perhatian kita bersama, maka PDAM berinisiatif untuk mengajak semua pihak untuk terlibat dalam kegiatan ini,” katanya, Jumat (7/6/2024).

Dalam kegiatan tersebut, pihaknya juga berharap pemerintah daerah maupun pemerintah pusat untuk bersama-sama berkolaborasi dan mengarahkan kebijakan untuk menjaga lingkungan ke depannya. “Kegiatan ini bukan hanya menjadi kegiatan PDAM, tapi ini harapannya juga seluruh stakeholder terlibat dalam kegiatan serupa kedepannya,” katanya.

Selain itu, Bambang mengungkapkan bahwa pohon yang sudah ditanam ini sudah memiliki orang tua angkat masing-masing sehingga bisa terawat dengan baik hingga pohon ini beranjak besar. “Masing-masing Karyawan memiliki anak angkat pohon, mereka akan merawat sampai pohon yang mereka angkat ini tumbuh besar. Masing-masing memiliki lima anak angkat Pohon,” tandasnya.

Sementara, Itu Bupati Loteng, Lalu Pathul Bahri mengatakan semua pihak terlibat dalam kegiatan penanaman pohon ini dari tingkat masyarakat, OPD, kepala kantor struktural untuk keberlanjutan lingkungan.”Ini adalah langkah yang baik untuk keberlanjutan ekologis dan untuk keberlanjutan generasi kita yang akan datang,” katanya. (fhr)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer