27.5 C
Mataram
Selasa, 1 Oktober 2024
BerandaLombok TimurJelang Hari H Pemilu, Ribuan Pemilih Pemula di Lotim Belum Prekaman KTP

Jelang Hari H Pemilu, Ribuan Pemilih Pemula di Lotim Belum Prekaman KTP

Lombok Timur (Inside Lombok) – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Lombok Timur (Lotim) mencatat hingga 12 Februari lalu masih ada 7 ribu lebih pemilih pemula yang belum melakukan perekaman e-KTP di kabupaten tersebut. Berdasarkan data terakhir yang dirilis melalui PDAK pada awal Februari 2024, jumlah total pemilih pemula di Lotim sendiri mencapai 41.906 orang.

Sekretaris Disdukcapil Lotim, Arfany Muammar Masany menjelaskan, dari total pemilih pemula itu sebanyak 26.574 orang sudah perekaman dan tersisa sebanyak 15.332 orang. Sedangkan data periodik per 12 Februari belum ada rilis dari pusat. Namun berdasarkan rekap manual yang dilakukan pihaknya dari progres pelayanan adminduk per hari, estimasi pemilih pemula tersisa 7 ribuan orang.

Adapun berbagai upaya melalui program yang dilakukan Disdukcapil Lotim dalam memfasilitasi pemilih pemula seperti program Kipas (Kegiatan inovasi pelayanan adminduk di Sekolah) ke SMA/SMK/MA, itu merupakan sebagai prioritasnya dikarenakan sesuai data sebaran pemilih pemula 70 persen ada di sekolah. Kemudian penjadwalan perekaman pemilih pemula pada setiap UPT Disdukcapil.

Tak hanya itu, program lain yang dilakukan juga seperti pelayanan di luar hari kerja, termasuk hari libur. Sert berkoordinasi dengan pemdes/kelurahan dan PPS Desa/kelurahan untuk mendukung perekaman dan pencetakan e-KTP, terutama pemilih pemula.

- Advertisement -

“Kita berharap dalam sisa waktu bisa menuntaskan semua pemilih pemula. Namun yang perlu dipahami bahwa dalam konteks Dukcapil pada prinsipnya telah melaksanakan upaya optimal dengan berbagai inovasi pelayanan adminduk yang mendekatkan dan memudahkan untuk dijangkau seluruh pemilih pemula dan proses itu sudah dilaksanakan jauh-jauh hari sebelumnya, bukan hanya 1-2 hari saja,” ucapnya, Selasa (13/02/2023).

Dikatakannya, tuntasnya pemilih pemula tidak akan terjadi bila mereka tidak datang perekaman pada titik akses layanan yang sudah disiapkan. Terlebih harus ada pihak terkait yang juga bisa bergerak untuk mendukung perekaman pemilih pemula. “Kita sudah intens mengejar capaian perekaman pemilih pemula dengan semua pihak,” tuturnya. (den)

- Advertisement -


Berita Populer