Lombok Timur (Inside Lombok) – Pemerintah Kabupaten Lombok Timur (Lotim) resmi meluncurkan program Improving Care of Mothers and Infants Through Infection Prevention Control and Sepsis Prevention (I-Care), Selasa (18/3). Program ini bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan ibu dan anak melalui pencegahan infeksi serta penanganan sepsis pada bayi baru lahir.
Wakil Bupati Lotim, Edwin Hadiwijaya menyatakan program ini merupakan kesempatan besar bagi daerah untuk memperkuat layanan kesehatan masyarakat. “Kami sangat bersyukur Lotim menjadi salah satu penerima program ini. Sinergi antara pemerintah daerah dan desa sangat penting untuk keberhasilan pelaksanaannya,” ujarnya, Selasa (18/03/2025).
Ia juga mengajak organisasi non-pemerintah (NGO) untuk berkolaborasi dalam meningkatkan layanan kesehatan untuk mengoptimalkan akses kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat. “Anggaran pemerintah terbatas, sehingga dukungan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan agar masyarakat mendapatkan akses kesehatan yang lebih baik,” tambahnya.
Perwakilan Yayasan Project Hope, Aliyah Hartanti Budi menegaskan program ini fokus pada pencegahan infeksi selama kehamilan, persalinan, dan nifas, yang menjadi penyebab utama kematian ibu dan bayi di banyak negara berkembang. (den)

