Lombok Utara (Inside Lombok) – Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kabupaten Lombok Utara (KLU), terutama di wilayah Pusuk Pemenang yang rencananya akan dilakukan perbaikan pada tahun ini. Mengingat status jalan tersebut merupakan jalan provinsi, maka pengerjaannya dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) NTB.
Kepala Dishub KLU, Parihin mengatakan meski pengerjaan PJU di jalur pusuk utamanya menjadi tupoksi Dishub NTB, pihaknya juga akan turut berperan jika dibutuhkan. Nantinya hal itu akan bergantung pada anggaran yang tersedia dan arahan dari instansi terkait.
“Informasinya, Dinas Perhubungan Provinsi NTB sudah menganggarkan pembangunan 50 titik PJU di jalan provinsi tersebut. Jika proyek ini terealisasi, maka PJU di jalur Pusuk sampai Pemenang sudah selesai dan kami tidak perlu menambahkannya lagi,” ujarnya, Selasa (21/1).
Saat ini untuk pembangunan PJU di jalur tersebut diambil oleh provinsi, namun tidak menutup kemungkinan bisa saja kabupaten yang akan mengerjakan pembangunan PJU itu. Sama seperti jalan nasional yang di wilayah Tanjung pada 2024 lalu, di mana kabupaten yang mengerjakannya.
“Kami lihat dulu dan berkomunikasi dengan Dishub provinsi yang punya jatah pembangunan PJU yang ada di jalur itu. Kalau memang bilang cukup, berarti kami tidak memasang,” ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, pada tahun 2024, anggaran untuk perbaikan dan pembangunan PJU di jalan nasional sempat terkendala. Meskipun demikian, Pemkab Lombok Utara tetap berusaha memenuhi kebutuhan tersebut.
“Pada saat itu, kami memohon kepada pemerintah daerah untuk mengalokasikan dana untuk PJU di jalan nasional yang ada di wilayah kami. Alhamdulillah, dengan ada dana sekitar Rp1,7 miliar, kami berhasil membangun PJU di dua jalan utama yang sudah selesai,” jelasnya.
Sementara itu, melalui kolaborasi antara pemerintah kabupaten dan provinsi, Dinas Perhubungan Lombok Utara berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur penerangan jalan, demi memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat serta mendukung pertumbuhan pariwisata yang pesat di kawasan tersebut.
Upaya ini penting, terutama untuk jalan-jalan utama yang menghubungkan berbagai daerah di Lombok Utara. Dengan adanya penerangan jalan yang baik, diharapkan dapat mendukung mobilitas masyarakat dan mendongkrak sektor pariwisata yang terus berkembang,” pungkasnya. (dpi)