32.5 C
Mataram
Senin, 20 Mei 2024
BerandaMataramDorong Abian Tubuh Bebas dari Narkoba, Posko Kampung Bersinar Resmi Hadir di...

Dorong Abian Tubuh Bebas dari Narkoba, Posko Kampung Bersinar Resmi Hadir di Kantor Lurah

Mataram (Inside Lombok) – Polresta Mataram melalui Sat Resnarkoba melengkapi sarana prasarana Posko Kampung Bebas Dari Narkoba (Bersinar) di Kantor Lurah Abian Tubuh, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram. Posko yang diresmikan pada Sabtu (12/8) kemarin itu diharapkan bisa mendorong Abian Tubuh bebas dari kasus-kasus penyalahgunaan narkotika.

Kasat Narkoba Polresta Mataram, AKP I Made Dimas Widyantara didampingi perangkat kelurahan, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan personel Sat Narkoba Polresta Mataram memenuhi prasarana posko tersebut. Antara lain dengan pemasangan spanduk, panel data dan x-banner.

“Selain pemasangan spanduk dan s-Banner di lokasi, nantinya ada panel data terdiri dari struktur organisasi, daftar nomor telepon penting, tugas pokok dan tim bimbingan maupun penyuluhan untuk pelaksanaan tugas masing-masing,” ujar Dimas.

Pembentukan posko itu pun menjadi bentuk komitmen pihaknya mengantisipasi dan meminimalisir peredaran narkoba untuk menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba. Abian Tubuh sendiri dipilih, karena imej yang selama ini dikenal sebagai salah satu wilayah dengan angka kasus penyalahgunaan narkotika yang cukup tinggi di Kota Mataram.

- Advertisement -

“Kami juga berharap dukungan masyarakat seluruh pihak dan ucapan juga terima kasih kepada Pemerintah Kota Mataram, Kelurahan Abian Tubuh Baru serta masyarakat yang sudah mendukung terwujudnya Kampung Bersinar,” pungkasnya. (r)

- Advertisement -

Berita Populer