Lombok Timur (Inside Lombok) – Puluhan ribu masyarakat Lombok Timur (Lotim) dan pendukung lainnya dari berbagai penjuru NTB memadati Lapangan Masbagik, Lombok Timur (Lotim) saat kampanye akbar pasangan calon gubernur – wakil gubernur nomor urut 3, Lalu Muhammad Iqbal – Indah Dhamayanti Putri (Iqbal – Dinda). Kampanye akbar ini juga semakin terasa bergema karena dimeriahkan dengan penampilan band legendaris Indonesia, Slank.
Pada momen itu, Ketua Tim Kampanye Daerah Kabupaten Lotim Iqbal – Dinda, Sukiman Azmi mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin muda yang akan membawa perubahan untuk NTB ke depan. “Miq Iqbal adalah sosok pemimpin muda dengan pengalaman selama beliau berkarir di birokrasi,” ujarnya dalam orasi politiknya, Kamis (21/11).
Selain itu, mantan Bupati Lotim itu juga menyanjung Iqbal yang dinilai memiliki kemampuan birokrasi dan jaringan yang luas. Pihaknya berharap Iqbal bisa menjadi pemimpin yang memberikan solusi bagi pergerakan ekonomi masyarakat. Karenanya, Sukiman pun mengajak masyarakat Lotim untuk memilih pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 3. “Insyaallah jika beliau terpilih, dengan koneksi yang beliau miliki di pusat, insyaallah bypass dari Pelabuhan Lembar bisa diperjuangkan untuk perputaran ekonomi masyarakat,” ungkapnya.
Sementara itu, di hadapan puluhan ribu massa yang datang Iqbal menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat jika ada kesalahan dalam berinteraksi kepada masyarakat. “Saya minta maaf dengan kerendahan hati, undangan yang belum sempat kami hadiri untuk bertemu masyarakat,” tandasnya. (fhr)