28.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaBerita UtamaBerkelakuan Baik dan Ikuti Pembinaan, Puluhan Tahanan Lapas Perempuan Mataram Dapat Remisi...

Berkelakuan Baik dan Ikuti Pembinaan, Puluhan Tahanan Lapas Perempuan Mataram Dapat Remisi Idulfitri

Mataram (Inside Lombok) – Sebanyak 92 warga binaan Lapas Perempuan Mataram mendapatkan remisi atau pengurangan masa tahanan di Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah. Pemberian remisi ini merupakan hal rutin dilakukan setiap kali hari besar keagamaan.

Kepala Lapas Perempuan Mataram, Dewi Andriani menerangkan usulan remisi bagi para tahanan itu telah diajukan ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). “Kami kemarin mengajukan 125 orang untuk dapat remisi hari raya idul Fitri 1444 Hijriah dan memenuhi syarat 92 orang warga binaan mendapat remisi,” ujarnya, Selasa (11/4).

Saat ini, ada 33 orang warga binaan lainnya yang tidak lolos mendapat remisi, karena mereka belum memenuhi persyaratan baik itu substantif maupun administratif. “Ada juga yang bukan beragama Islam sehingga tidak memenuhi syarat, ini kan khusus lebaran,” katanya.

Para narapidana yang diajukan mendapatkan remisi saat Hari Raya Idulfitri antara lain adalah mereka yang berkelakuan baik, kemudian telah mengikuti kegiatan pembinaan. Selain itu sudah menjalani 6 bulan masa pidana.

“Remisi pengurangan masa pidana 15 hari, semoga ini membangkitkan motivasi bagi untuk mengubah perilaku menjadi lebih baik,” tuturnya. Dengan remisi yang diberikan, Dewi berharap warga binaan Lapas Perempuan Mataram bisa lebih termotivasi, untuk terus berkelakuan baik serta patuh dan taat terhadap hukum dan norma yang ada.

Sementara, warga binaan di Lapas Perempuan Mataram ini lebih banyak didominasi oleh mereka yang tersangkut kasus narkotika, korupsi, penipuan dan pembunuhan. “Paling banyak dan paling berat (hukuman) narkoba, ada yang sampai 20 tahun penahan. Ada juga kasus tipikor, penipuan dan pembunuhan juga ada,” pungkasnya. (dpi)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer