25.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaLombok TimurAwal Musim Hujan, Waspada Pohon Tumbang dan Luapan Air di Lotim

Awal Musim Hujan, Waspada Pohon Tumbang dan Luapan Air di Lotim

Lombok Timur (Inside Lombok) – Hujan dengan intensitas tinggi dan berlangsung cukup lama telah terjadi untuk pertama kalinya di beberapa wilayah Lombok Timur (Lotim). Potensi terjadinya pohon tumbang dan luapan air pun meningkat di wilayah yang diterjang hujan.

Korlap TRC-PB BPBD Lotim, Edy Parlin mengatakan akibat hujan deras pada Minggu (12/11) kemarin, membuat pohon tumbang di pinggir jalan daerah Pringgasela. Peristiwa itu pun sempat membuat lalu lintas menjadi terganggu.

“Kemarin pohon tumbang terjadi di Pringgasela yang membuat putusnya arus lalu lintas,” terangnya, Senin (13/11). Tak hanya itu, hujan lebat perdana di Lotim juga membuat adanya luapan air di wilayah Pancor, tepatnya di depan PTC.

Air meluap salah satunya karena banyaknya sampah yang menyumbat saluran. “Akibat banyaknya sampah di musim kemarau membuat saluran air menjadi tersumbat,” terangnya.

Meski hujan lebat disertai dengan angin tidak menimbulkan adanya kerusakan yang lebih besar ataupun peristiwa yang lebih parah. Namun masyarakat diminta untuk tetap waspada dengan situasi saat ini. Terutama untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan, seperti pohon tumbang dan luapan air. (den)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer