31.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaLombok TengahITDC Rencanakan Penambahan Atap Tribun di Sirkuit Mandalika

ITDC Rencanakan Penambahan Atap Tribun di Sirkuit Mandalika

Lombok Tengah (Inside Lombok) – PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) sebagai pengelola Sirkuit Mandalika merencanakan penambahan atap di sejumlah tribun. Penambahan atap itu untuk menyambut gelaran MotoGP September 2024 mendatang.

Direktur Operasi PT ITDC, Troy Warokka mengatakan rencana pemasangan kanopi atau atap pada tribun Sirkuit Mandalika tersebut masih dalam kajian dan perhitungan pihaknya. “Jadi kemarin saya sudah memikirkan itu (atap di tribun) bersama dengan pihak Mandalika Grand Prix Association (MGPA) setelah event MotoGP itu,” ujarnya, Selasa, (26/3) di Mandalika.

Selain itu, pihaknya juga akan memasang kanopi di tribun yang belum memiliki atap dan menambah atap di tribun premium grandstand A dan B dan beberapa tribun yang juga sudah terpasang kanopi. “Kita akan tambah kanopinya di tribun Premium Grandstand A dan B, kemudian di tribun Zona I, J, dan zona K yang ada di depan tikungan 16 itu sedang dalam Proses,” imbuhnya.

Sementara itu, Vice President Operation The Mandalika, Made Pariwijaya menjelaskan rencana penambahan atap untuk tribun premium grandstand untuk menghindari terik matahari yang membuat penonton kepanasan saat event berlangsung. “Ini sedang dalam kajian juga bagaimana jika ada penambahan atapnya,” ujarnya.

Dikatakan Pari, untuk 11 tribun penonton yang belum memiliki atap di reguler grandstand C, D, E di tikungan 2, 3, 4 dan 5 serta tribun F dan G di tikungan 6, 7, 8 dan 9 serta tribun grandstand H dan I di tikungan 12, 13 dan 14 direncanakan akan dipasangkan kanopi.

“Jadi yang premier ada 4 yang kita tambah atap tribun nya. Sisanya yang reguler grandstand ini masih dalam kajian dan masih dalam proses,” jelasnya. Proses pemasangan kanopi yang dimaksud Pari ialah mencoba mencari sponsor yang bersedia memasang kanopi serta mencari model pemasangan yang aman bagi para penonton MotoGP 2024 mendatang. “Target kita MotoGP 2024 kita pasang dan sedang berusaha. Ini butuh berhitung menyiapkan segalanya. Intinya masih berproses ya,” tandas Pari. (fhr)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer