25.5 C
Mataram
Senin, 25 November 2024
BerandaBerita UtamaIni Penjelasan Sekda Lotim Soal Alih Fungsi Gedung Pemuda dan Mahasiswa

Ini Penjelasan Sekda Lotim Soal Alih Fungsi Gedung Pemuda dan Mahasiswa

Lombok Timur (Inside Lombok) – Adanya isu Gedung Pemuda dan Mahasiswa di Kabupaten Lombok Timur (Lotim) dialihfungsikan oleh Pemda Lotim, membuat koalisi pemuda dan mahasiswa meradang. Namun, menepis tudingan miring itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Lotim berikan penjelasan.

Sekretaris Daerah Lotim, M Juaini Taofik menjelaskan bahwa Gedung Pemuda dan Mahasiswa itu tidak pernah dialihfungsikan. Hanya saja, gedung tersebut dipinjampakaikan sementara waktu dengan pihak Bank NTB dengan dijadikan gedung Bank NTB.

“Kita tidak pernah alihfungsikan gedung Pemuda, hanya saja ini sifatnya pinjam pakai, bukan untuk dimiliki selamanya,” ucap Sekda Lotim kepada Inside Lombok di ruangannya, Senin (18/01/2020).

Pinjam pakai Gedung Pemuda dan Mahasiswa Lotim oleh Bank NTB tersebut hanya berdurasi satu tahun. Gedung tersebut merupakan persinggahan Bank NTB sembari menunggu gedung barunya rampung dan bisa ditempati.

“Itu hanya sementara, adapun jika pemuda dan mahasiswa ada acara, kita sudah siapkan lokasi bekas sekretariat KONI di GOR H Lalu Muslihin Selong,” jelasnya.

Diberikannya pinjam pakai oleh Pemda Lotim kepada pihak Bank NTB dikarenakan Lotim menjadi saham terbesar kedua di NTB dengan penyertaan modal sekitar Rp76 miliar.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer