26.5 C
Mataram
Minggu, 24 November 2024
BerandaBerita UtamaKota Mataram Siaga Darurat Bencana hingga Akhir Tahun

Kota Mataram Siaga Darurat Bencana hingga Akhir Tahun

Mataram (Inside Lombok) – Pemerintah Kota Mataram menetapkan status siaga darurat bencana banjir, longsor dan angin puting beliung hingga Desember mendatang. Penetapan status siaga darurat ini karena melihat kondisi cuaca yang terjadi.

Kepala Badan Bencana Daerah (BPBD) Kota Mataram, Mahfuddin Noor, Jumat (28/10) di Mataram mengatakan penetapan status siaga darurat ini agar masyarakat lebih waspada terhadap potensi bencana yang terjadi. “Karena hujan yang sering terjadi maka kita tetap pantau kondisi air sungai,” katanya.

BPBD Kota Mataram akan tetap memantau perubahan cuaca yang terjadi serta potensi bencana alam. Karena penetapan status tersebut tergantung dari kondisi yang terjadi. “Seperti yang dulu itu pemantauan untuk satu atau dua bulan pertama lihat kondisi. Tapi ini kita pasang sampai Desember,” tegasnya.

Status siaga darurat ini bisa saja ditingkatkan menjadi status tanggap darurat tergantung dari perubahan cuaca dan potensi bencana yang terjadi. “Nanti kita melihat eskalasinya. Kalau kondisinya harus kita tingkatkan, ya kita tingkatkan menjadi tanggap darurat,” ujar Mahfuddin.

Imbauan dan edukasi kepada masyarakat yang tinggal di bantaran sungai tetap dilakukan. Jika debit air meningkat maka diminta untuk tidak melakukan aktifitas di pinggir sungai. Hal ini sebagai salah satu antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. “Jangan melakukan aktivitas dulu,” imbaunya.

Sementara untuk kesiapan personil dan fasilitas, Mahfuddin memastikan sudah siap. Bahkan Pemkot Mataram sudah membuat posko utama di Pendopo Walikota Mataram untuk mempermudah tindakan jika terjadi bencana.

“Untuk personil satuan tugas bencana sudah siap semua dari OPD terkait baik secara internal eksternal kemudian juga sarana prasarana sudah kita inventarisir,” ungkapnya. Kebutuhan logistik bagi masyarakat yang terdampak bencana juga sudah disiapkan Pemkot Mataram baik di BPBD maupun di OPD yang lain seperti Dinas Sosial Kota Mataram. (azm)

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer