30.5 C
Mataram
Rabu, 27 November 2024
BerandaBerita UtamaKotak Suara Diduga “Terbang” di Jalan Lingkar, KPU Kota Mataram: Hoaks itu,...

Kotak Suara Diduga “Terbang” di Jalan Lingkar, KPU Kota Mataram: Hoaks itu, Logistik Aman

Mataram (Inside Lombok) – Beredar beberapa foto kotak suara yang sedang dilakban oleh petugas KPU di linimasa Facebook. Dalam foto tersebut, terlihat kotak suara yang terbuat dari kardus sedang ditempeli lakban di berbagai sudutnya. Kotak suara itu sendiri dilaporkan terbang dari truk yang mengangkutnya di Jalan Lingkar Pratama, Kota Mataram.

Menanggapi informasi yang tersebar itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mataram, M. Husni Abidin, menegaskan bahwa hal tersebut merupakan hoaks.

“Enggak ada yang ngelakban. Jatuh, bukan terbang. Bagaimana kotak suara mau terbang?” tegas Husni ketika dikonfirmasi, Selasa (16/04/2019) melalui sambungan telepon.

Husni membenarkan telah terjadi kotak suara jatuh, Selasa (16/04/2019), tepatnya di depan Kantor Lurah Pagutan Barat di Jalan Batu Bolong, Pagutan Barat, Kota Mataram. Jatuhnya kotak suara itu disebut Husni sebagai kesalahan sopir truk pengangkut kotak suara yang memaksakan diri ketika memundurkan mobilnya, sehingga kotak suara mengenai ranting pohon di Kantor Lurah tersebut.

“Memang ada yang jatuh, di Kantor Lurah Pagutan Barat. Itu sopirnya salah ngatret (berbelok, Red) makanya kena ranting pohon. Tapi masalahnya sudah selesai,” ujar Husni.

Selain itu, Husni memastikan bahwa seluruh logistik untuk Pemilu Serentak 2019 di Kota Mataram dalam kondisi mencukupi dan aman, baik dari jumlah surat suara maupun ketersediaan kotak suara serta kesiapan di TPS-TPS.

“Namanya publik, biarkan saja. Nanti akan dibuat juga kibulan-kibulan (hoaks, Red) semacam itu pasti. Tapi kan kita tidak mau mengurusi yang begitu-begitu. Semua logistik aman. Kita tunggu sampai malam hari ini saja, mudah-mudahan lancar,” pungkas Husni.

- Advertisement -

- Advertisement -

Berita Populer